6 Fish and Chips di Jakarta dan Tangerang Paling Enak

17 Maret 2016 | 0 Komentar

Fish and chips saat ini merupakan makanan yang cukup populer di Indonesia. Terdiri dari ikan yang dilumuri dengan tepung dan disantap bersama dengan kentang goreng, udang, atau cumi. Makanan ini memang sudah mendunia. Cukup banyak restoran di Jakarta dan Tangerang yang menyajikan fish and chips sebagai menu andalan. Rasanya yang lezat tentunya menjadi alasan banyak orang mengonsumsi makanan ini. Nah, kalau kamu tertarik mencoba fish and chips enak di Jakarta dan Tangerang, yuk coba di beberapa tempat ini:


Fish & Co.

Mall Taman Anggrek, Lantai 4
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Still One of The Best Place for Fish & Chips in Town

Presentasi oke, namun cukup unik karena fish & chips disajikan menggunakan pan, bukan piring biasa. Ikan Dory-nya lembut dan dimasak dengan baik. Breaded-nya juga pas, ngga terlalu tebal untuk lapisan kulitnya. Seasoning-nya gurih dan ada taste melted cheese di dalamnya.

The Manhattan Fish Market

Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, Sky Bridge
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Good place Good food

Yang istimewa di sini sebelum di sajikan hidangan di bakar di depan kita, jadi aroma saus nya keluar dan meleleh sehingga rasa nya jadi tambah lezat. Garlic rice nya juga termasuk favorit saya karena rasa nya enak.

B'Steak Grill & Pancake

Jl. Green Ville Blok AS No. 32, Green Ville, Jakarta Barat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

enak dan murah

aku pesen golden fish n chips, rasa ikannya garing sama lembutnya tuh enak dan berasa terus kentangnya bisa pilih mau di mashed potato apa french fries biasa gitu. buat tempatnya sih biasa aja tapi buat harga pas lah di kantong

Cheese Cake Factory

Jl. Tomang Raya No. 41, Tomang, Jakarta Barat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

WOW ! Ada menu lain selain dessert ternyata :)

Pertama fish and chips, menu ini adalah menu andalan disini katanya. Di dalamnya ada kentang goreng, ikan yang digoreng kering dan sudah dipotong menjadi bagian yang kecil, dan ada salad. Tidak lupa ada cocolan mayonaise nya juga. Rasanya enak, pas banget dicocol ama mayonaisenya.

The Fool

The Breeze, Lantai Ground
Jl. Grand Boulevard, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

kunjungan kedua

Beer Batter Fish & Chips: dihargai 60k++, menu satu ini diluar ekspetasi saya. Ikan dorynya crispy banget, saladnya jg udh dikasih dressing sauce yg light tp pas banget rasanya secara keseluruhan. one of the best fish &chips yg pernah saya coba, recommended!

Fish Streat

Jl. Kesehatan Raya No. 28, Bintaro, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

The cengliest fish n chips!

Ikannya fresh, tepungnya gurih dan garing. Chipsnya banyak dan gak pelit, dikasih lemon juga loh! Lalu gue coba pesan pake creamy pasta, yaampun parah pastanya enak bangeeeet! Teksturnya pas, gak terlalu lembek dan gak terlalu keras. Creamy saucenya mantap bangetttt.

Topik artikel ini: