Beragam cafe di Bogor Timur bisa jadi pilihan cocok buat kamu yang sedang mencari tempat nongkrong sambil menikmati hidangan lezat. Sejak dulu hingga saat ini, Bogor merupakan salah satu destinasi andalan yang banyak dikunjungi warga Jabodetabek untuk healing atau sekadar bertamasya di akhir pekan. Tidak heran, karena dengan jaraknya yang tidak terlalu jauh dari Ibu Kota, Bogor memiliki banyak destinasi wisata menarik dan kuliner yang menggiurkan. Selain itu, Bogor sekarang ini juga memiliki berbagai cafe estetik yang membuat kita makin jatuh cinta dengan kota hujan ini.
Nah, kalau kamu melimpir sedikit ke area Bogor Timur maka kamu juga akan menemukan sederetan cafe di Bogor Timur yang bakal bikin kamu penasaran ada apa saja di dalamnya. Beragam cafe di Bogor Timur ini rupanya menawarkan menu makanan berat yang enak-enak dan tidak kalah porsinya dengan yang ada di restoran alias porsinya cukup mengenyangkan.
Pilihan menunya super lengkap dari hidangan tradisional ala Sunda sampai hidangan internasional dari berbagai negara yang menggiurkan. Selain makanannya, ada juga aneka minuman coffee dan non coffee, serta camilan buat kamu yang malas makan berat. Hiburan pelengkapnya pun super meriah, mulai dari free wifi, live music, suasana romantis, hingga pemandangan alam yang super cantik. Yuk, buat kamu yang ingin bersantai sambil jalan-jalan bersama keluarga, pasangan, maupun sahabat bisa cek 9 cafe di Bogor Timur berikut ini sebagai referensi!
Raindear Coffee & Kitchen
Jl. Bina Marga I No. 7, Bogor Timur, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Ngemil Ngopi Nyantai 💯
Grilled Chicken Fettucine Carbonara: pastanya ternyata enak, rekomen juga buat pecinta carbonara. porsinya banyak, saus carbonara terasa creamy dan well seasoned, daging ayam panggang juga empuk dan matang.
Homey brunch place
Aglio olio seafood. Tampilannya cantik banget dan udangnya gak pelit. Ditaburin crumble gitu bikin tambah cantik. Porsi pas. Disini yang aku ga suka itu krn dominan rasa manis bukan gurih seperti biasanya. Tapi masi bisa dinikmati kok :)
Swedish Resto
Swedish Meatballs (45K): bakso asal swedia seperti yang ada di IK*A. Kalau mau tambahan saus cranberry kudu bayar 10K lagi. Baksonya enak, empuk, isinya 5, saus jamur juga tasty.
NEW RESTO BOGOR
Untuk nasi goreng cumi kemangi lumayan banyak nasinya dan cumi nya jg ga alot. Minumnya pun ada yg lucu pake floaties gitu! Kalo sore menuju malem disini ada live music betah deh.
FEEL THE BEACH IN THE RAIN CITY
Konsepnya kayak beneran lagi di Beach Club, servicenya juga bagus dan ramah banget. Didukung juga sama produknya yaitu makanan dan minuman bertema tropical, seperti egg benedict ini. One of the top notch in Bogor for me. 👌🏻
Nyaman, nugas-able, sejuk!!
Pasta Aglio Olio enak banget, gurih, pakai seafood udang, asinnya pas, tapi porsinya agak sedikit. But overall semuanya tetep worth it dan enak kok 👌🏻
Smol Eatery
Perumahan Danau Bogor Raya, Pujasera Danau Bogor
Jl. Danau Bogor Raya, Bogor Timur, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Menunya Enak Enak
Salmon mentai shirataki (45k) enaak, pedaas, potongan salmonnya banyak, ada kani rollnya juga dan sauce mentainya luber, creamy dan spicy. Cukup memuaskan lidah.
Fish n Chip
Nge fish n chip enak guys di 2 stories,. Ikannya digoreng dengan tepung dan garing ya guys. Luarnya crispy dsn di dalamnya sangat moist ikannya menggunakan ikan dori. Saucenya membuat rasanya lebih nendang. Boleh diicip yuk guys. Worth it!
Butterfields
Lorena Citywalk
Jl. Pajajaran Indah V No. 38, Bogor Timur, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Semua Menunya Juara!✨
Matah Fried Chicken. Porsinya banyak banget. Nasinya enak dan ga terlalu berminyak. Bumbunya meresap jadi bukan cuma ayam ditepungin biasa. Rasa sambal matahnya juga juara. Ada jeruk nipis juga yang bikin rasanya makin berani. Worth it banget!