List Tenant : PergiKuliner Berburu Kopi Tangerang

10 November 2020 | 0 Komentar
PergiKuliner menghadirkan sesuatu yang baru dan fresh. Di penghujung tahun 2020 ini, PergiKuliner membuat program menarik yaitu PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. Program ini merupakan program dimana teman kuliner dapat memburu kopi atau minuman kekinian, dengan mengumpulkan lima stamp untuk mendapatkan satu kupon hadiah yang nantinya dapat ditukarkan di tenant-tenant yang ikut berpartisipasi dalam program PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. Sebanyak 134 kedai kopi dan gerai minuman yang tersebar di wilayah Jakarta, Depok dan Tangerang turut berpartisipasi dalam PergiKuliner Berburu Kopi & Minuman Kekinian. Semua list tenant bisa dilihat melalui aplikasi PergiKuliner. Dan buat teman kuliner yang penasaran dengan list tenant PergiKuliner Berburu Kopi di Tangerang, simak daftarnya di bawah ini!

Dante Coffee

Summarecon Mall Serpong, Lantai Ground, Downtown Walk
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Kopinya seterong

Emg niatnya ga mau ngopi berat.
Cukup suka sm rasanya. Karena komposisi rasa pahit kopi, manis gula, dan gurihnya susu semuanya pas. Cumaaa.. Baru 5 tegukan kok jantung udah deg2an? haha. Ini gue yg lemah apa emg kopinya yg kuat? Love it anyway!

Emmetropia Coffee

Ruko Neo Arcade, Blok A No. 23
Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

BIG WINDOW

Disini highlightnya itu ada jendela besar diluar, jadi bisa nugas sambil liat jalan dengan jelas gitu haha.
Untuk rasa kopinya, aku waktu itu beli flatwhite dan rasanya oke banget.

Kumikave

Ruko Mendrisio 3, Blok C No. 7
Jl. BSD Raya Utama, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Cozy place for having a good convs

pengen ngopi, terus iseng mampir disini.
gua tanyain signaturenya apa, katanya Hot Cappuccino. Dua”nya enak banget,
foam hot cappuccinonya enak, and real cappuccino bangetlah.

Cotive

Ruko Golden 8, Blok I No. 2
Jl. Ki Hajar Dewantara, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Cotive working space & coffe

Lagi jalan daerah gading serpong mau cari tempat buat nugas yang enak and cozy ketemu lah cotive tempatnya enak banget buat nugas and coffenya cocok buat sambil nugas biar relax

Little M Coffee

Ruko Golden Boulevard, Blok L No. 1
Jl. Pahlawan Seribu, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Kafe Nyaman di Ruko yang Padat

Mocha ini enak karena cokelatnya pekat dan ga manis, imbang dengan rasa kopi yang cukup nendang. Recommended deh. Cappuccino lumayan enak juga, ga gosong dan ga asam.

Soth.Ta Coffee

Ruko South Goldfinch, Blok SGD No. 6
Jl. Springs Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Authentic Coffee

Buat suasana nya sendiri cozy banget dan jujur atmosfer di kafe ini rileks, adem, dan ada musik nya juga. So Milky (Rp 40.000)
Buat teman-teman yang mau coba rasa yang unik, gurih, tetapi flavour kopi nya masih berasa, aku saranin pesan menu ini.

Lemari Kopi

Ruko Sektor 1.1, Blok RE2 No. 4
Jl. Griya Loka Raya, BSD, Serpong, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Tempat asik

Design coffee shop nya nyaman, cocok buat nyantai serasa rumah. Dan uniknya disini ada jual jamu, jadi buat yg ga demen kopi bisa pilih minuman ini atau lainnya

Topik artikel ini: