Foto Profil Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

Shella Anastasia (@celsfoodiaryy)

1425 Review | 912 Makasih
Alfa 2022 Level 18
Steak Ramen Dimsum Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.0  
    Say Chiizu [ Senayan ]

    Original Cheese

    For the first time nih aku coba Say Chiizu, hokkaido cheese toast yang punya beberapa varian rasa. Aku coba best seller mereka yaitu original cheese dengan rasa susu. Harganya 28rb dan menurutku masih oke lah, gak terlalu mahal.

    Jadi ini adalah toast yang di dalamnya ada keju mozarella yang melted banget. Bagian pinggir rotinya sedikit crunchy tapi tengahnya lembuut banget dan ada keju moza yang melimpah & melted sempurna. Aku sih suka banget karena ini enak dan jadi penasaran juga untuk coba varian lainnya.

    Btw tempatnya di Senayan Park ini nggak terlalu besar tapi viewnya cantik karena menghadap ke air mancur yang ada di Spark ini & ada view gedung-gedung juga. Enak deh duduk di sini sore-sore sambil ngemil cheese toast

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Shake Shake In a Tub [ Karet Kuningan, Snack ]

    Favoritooo

    Salah satu camilan andalanku nih kalau lagi jalan-jalan ke mall. Harganya mulai dari 35rb, ada beberapa ukuran dengan beberapa pilihan bubuk tabur.

    Selain french fries ada menu lain juga tapi aku selalu beli french friesnya. Pelayanan & penyajiannya juga nggak terlalu lama jadi masih aman untuk nunggu di tempat walau gak ada seating area.

    Aku sih suka karena kentangnya nggak kelembekan & matang sempurna. Bumbunya juga lumayan banyak, enak deh buat camilan sambil jalan2 keliling mall.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Gokyo [ Cilandak, Jepang ]

    Enak Jugaaa

    Kalau ke Paradia coba deh mampir ke Gokyo Donburi, di sini kalian bisa cobain berbagai menu Japanese food yang enak-enak! Tempatnya juga lucu, walau kecil tapi memberikan kesan warm & kita juga bisa lihat live cooking langsung dari tempat kita duduk. Btw karena Paradia ini konsepnya compound space jadi bisa juga kok kalau mau makan Gokyo & duduk di outdoor areanya.

    Di sini aku coba beberapa menu
    1. Chicken Nanban (47k), porsinya lumayan bikin kenyang dan aku suka karena lauknya lebiu banyak daripada nasi. Saus nanbannya juga banyak, enak dengan tekstur yang creamy. Ayamnya pun crispy & berbumbu.

    2. Gyoza (33k), bisa untuk sharing karena isinya ada 5pcs/porsi. Luarnya lembut dengan isian yang cukup padat.

    3. Salmon Kani Croquette (35k), ukurannya sedang, digoreng dan aku suka karena nggak terlalu oily. Luarnya crunchy tapi dalamnya lembut dan nggak amis, enak!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Kopi Made [ Klender, Kafe ]

    Suasananya tenang, cocok buat wfc

    Sesuai dengan nama tempatnya, Kopi Made ini memiliki sentuhan ala Bali di beberapa sudutnya. Menempati lantai pertama sebuah bangunan ruko, Kopi Made terdiri dari non smoking dan smoking area yang terpisah. Untuk smoking area ada di bagian depan dengan konsep semi outdoor. Suasana di sini nyaman dan cukup membuat betah, dengan pencahayaan yang agak temaram dari lampu berwarna kuning, menurutku membuat tempat ini cocok untuk kalian yang mau 'me time' atau pun wfc. Ditambah lagi dengan fasilitas yang cukup memadai seperti jaringan wifi dan stop kontak di dekat setiap meja. Di sini juga ada beberapa buku bacaan yang bisa digunakan. 

    Untuk menunya pun cukup beragam, tidak hanya menu minuman tapi juga tersedia menu makanan. Di salah satu sudut ruangan juga ada mesin roasting, sepertinya tempat ini meroasting biji kopinya sendiri, dan mungkin itu bisa jadi salah satu faktor kenapa rasa kopi yang aku pesan di sini tergolong enak. Menu yang aku pesan di sini mungkin bukan manual brew yang menawarkan rasa biji kopi pure 100%, aku pesan salted caramel latte tapi menurutku rasa kopinya masih cukup terasa dan diimbangi juga dengan rasa khas dari salted caramel yang tetap konsisten sampai tegukan terakhirku. Menurutku ini jadi salah satu salted caramel latte yang enak dan cocok dengan seleraku.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Auntie Anne's [ Kuningan, Snack ]

    Favorit akuu!

    Jujur, sewaktu aku beli ini aku baru sadar kalau sekarang Auntie Anne's tuh udah halal MUI dan happy sekaliiiii rasanya. Sekarang bisa jajan ini tanpa worry lagi deh HEHE.

    Setiap ke Auntie Anne's aku pasti pesan yang Stix, malah jarang beli pretzelnya karena menurutku menu stixnya lebih enak. Favoritku yang almond choco cream cheese, dimakan dalam kondisi hangat tuh rasa enaknya jadi double. Choco cheesenya emang klasik dan nggak pernah salah, fillingnya juga lumayan banyak dan cocok banget dipadukan dengan dough yang khas di menu stix Auntie Anne's ini. Enak bangeeeeet!

    Btw di cabang Kuningan City ini juga ada dining area di bagian samping, walau nggak terlalu besar tapi lumayan lah buat duduk bentar sambil nikmati menu favorit kalian di sini. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Tomoro Coffee [ Jatinegara, Kafe ]

    Ramadhan Series

    Kali ini aku coba menu terbaru dari Tomoro Coffee dalam rangka bulan ramadhan yaitu Es Cendol Aren (25.000) dan Es Teh Blewah (19.000). Btw khusus di bulan ramadhan ini Tomoro juga punya kemasan paperbag dengan desain khusus, lucu dan menarik!

    Untuk es cendol aren menurutku rasanya lumayan oke, ada rasa gurih dan manis yang pas, tapi untuk cendolnya sendiri menurutku terlalu sedikit. Sedangkan untuk es teh blewah menurutku rasanya terlalu manis, kurang terasa rasa pekat dari teh dan sepertinya akan lebih lengkap kalau ada tambahan buah blewahnya.  

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Pipiltin Cocoa [ Karet Kuningan, Dessert ]

    Cokelat Asli Indonesia

    Pertama kali nih aku coba Pipiltin Cocoa, toko cokelat yang menjual produk asli Indonesia. Jadi semua cokelat yang ada di sini adalah cokelat-cokelat yang ada dari beberapa daerah di Indonesia. Produk yang terkenal di sini tuh chocolate cracks, jadi dijualnya per 100gr dan bentuknya semacam patahan-patahan cokelat gituuu. Tapi kali ini aku bukan mampir untuk coba si chocolate cracks itu melainkan untuk coba soft serve ice cream mereka. Terbuat dari 100% biji cokelat Ransiki-Papua, Indonesia. Aku beli yang pakai cup (30.000) supaya nggak ribet makannya, dilengkapi juga dengan topping brownie, crumble dan chocolate sauce.

    Untuk rasanya menurutku enak, cokelatnya cukup pekat dan ada sedikit rasa gurih yang konon katanya memang cuma dimiliki cokelat dari daerah Ransiki. Menurutku sih ini jauh dari kata manis jadi cocok untuk yang nggak suka manis tapi mau makan cokelat, dan ada sedikit hint asamnya juga. Unik deeeh rasanya jadi buat pecinta cokelat, jangan lupa cobain karena ini rasanya menarik banget. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Roastwell Coffee Space [ Tebet, Kafe ]

    Coffee Space Nyaman di Tebet

    Roastwell ini sebenarnya bukan coffeeshop baru di daerah Tebet, tapi mereka baru pindah ke wilayah Tebet Timur. Tempatnya seperti rumah, selain karena bangunannya, menurutku suasana yang diciptakan pun senyaman di rumah *ceilahhh. Bagian luar ada smoking area yang dilengkapi kipas angin (aman, nggak gerah) dan di dalam jadi non-smoking area yang ber-AC. Tempatnya cukup lega, cocok buat wfc juga karena ada wifi & stop kontak. Mau agak lama di sini juga aman karena tersedia fasilitas musholla.

    Pilihan menu di sini pun cukup beragam dan aku coba beberapa menu :
    1. Spring (32.000), minuman espresso yang dipadukan dengan lemongrass. Unik dan rasanya juga enak, kopinya masih cukup terasa dengan ada sedikit aroma lemongrass. Cukup menyegarkan buat aku.

    2. Summer (32.000), kalau nggak suka kopi bisa pesan menu ini. Warnanya cerah banget dan rasanya segeeer! Perpaduan nanas dan yakult di minuman ini cukup seimbang. Cocok nih diminum siang-siang.

    3. Cireng Bumbu Rujak (25.000), camilan ini bisa untuk 1-2 orang. Cirengnya digoreng dengan kematangan pas jadi nggak terlalu keras tapi tetap crunchy dii bagian luar dan chewy di bagian dalamnya, bumbu rujaknya juga enak banget! Wajib pesan nih buat jadi temen nongkiiii.

    4. Cloudy (27.000), namanya lucu yaa padahal ini adalah indomie kuah dengan telur, bakso dan nori. Menurutku sih enak karena kuahnya dibuat creamy tapi nggak membosankan atau pun bikin eneg. Porsinya juga pas untuk aku, cukup mengenyangkan dan aku suka karena bawang gorengnya banyak

    5. RW Cheeseburger (35.000), burger di sini homemade mulai dari daging sampai mayonaise. Bun nya lembut, beef patty nya tasty, dan mayonya enaaak! Ditambah keju yang lumer jadi makin manteeep.

    6. Kopi Bu RW (25.000), sebelum pulang aku sempat takeaway kopsus juga. Enak nih dan lumayan cocok dengan seleraku karena rasa kopinya nggak terlalu strong tapi masih tetap terasa dan nggak terlalu manis juga.

    Menu yang dipesan: Cloudy, Cireng Bumbu Rujak, Spring, RW Cheeseburger, Kopi Bu RW, Summer

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Mosslife Coffee [ Blok M, Kafe ]

    Favorit di Taman Literasi

    Salah satu coffeeshop yang wajib banget kalian mampirin kalau lagi di Taman Literasi atau Taman Martha Tiahahu ini adalah MOSSLIFE. Tempatnya mungil dengan nuansa serba biru dan aquarium iconic di bagian tengah ruangan serta memberikan kesan nyaman. Di bagian luar juga ada beberapa meja dan bangku sebagai smoking area. Menurutku sih tempatnya asik banget buat me time karena suasananya pun tenang. 

    Di sini aku pesan MOSS Wanted Coffee (20.000) alias es kopi susu gula aren. Harganya masih affordable banget untuk di ukuran Jaksel, apalagi dengan tempat yang menarik dan suasana yang oke. Kemasan kopi susunya juga bagus, mereka pakai cup yang bahannya cukup tebal jadi nggak kelihatan murah dan surprisingly rasanya enak banget! Pas banget sama seleraku jadi cocok deeeeh. Pelayanan di sini juga cukup bagus karena baristanya ramah tapi untuk kebersihannya biasa aja karena aku lihat masih ada bekas tisue & plastik sedotan di meja bekas customer. 

    Menu yang dipesan: MOSS Wanted Coffee

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Gong cha [ Slipi, Bubble Tea ]

    Mint Chocolate Smoothie

    Setelah pencarian si mint chocolate series yang nggak kunjung aku temui di K*kas *itu mall paling deket dari domisiliku yg ada GongCha nya :( AKHIRNYAAAA malah ketemunya di JakBar tepatnya di CP. Nggak tau kenapa kalau di K*kas tuh selalu sold out dan cuma ada yang menu milk tea sementara aku penasarannya sama yang mint choco smoothie HEHE

    Ini juga jadi kali pertamaku coba Gong Cha di CP, tempatnya cukup nyaman untuk dine in walau seatnya memang terbatas, waktu aku datang sih hanya ada 1 meja yang kosong. Di sini juga ada stop kontaknya loh jadi bisa sambil charging gadget atau bahkan wfc sekaligus.

    Aku pesan Mint Chocolate Smoothie (48k) dengan tingkat kemanisan 30%, dan menurutku sih ini enaaak, tapi mungkin akan lebih enak kalau tingkat manisnya normal aja karena dengan gula 30% rasa manisnya jadi nanggung, untuk rasa mintnya sih dominan tapi cokelatnya nggak terlalu memberi rasa manis. Teksturnya pun 100% smoothie jadi kental banget, aku sih puas dan menurutku 48rb itu worth karena ukuran gelasnya juga cukup besar. Worth to try!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!