Ramen merupakan hidangan mie dengan kuah kaldu yang dilengkapi dengan berbagai macam topping seperti daging ayam, beef, telur, rumput laut, dan sebagainya. Ramen sendiri telah menjadi makanan pokok masyarakat Jepang sejak seabad yang lalu. Namun, baru diperkenalkan ke berbagai negara khususnya negara-negara Barat dan Amerika Serikat pada 1970an setelah terciptanya mie ramen instan. Sejak itulah mie ramen kian populer dan digemari oleh berbagai kalangan. Tidak terkecuali negara-negara di Asia Tenggara seperti Indonesia. Rasanya yang gurih dan sedap serta kuahnya yang mampu menghangatkan perut membuatnya sangat mudah dicintai oleh penikmatnya. Di dalam seporsi mie ramen sudah terdapat karbohidrat, protein, dan vitamin yang lengkap sebagai nutrisi harian. Layaknya makanan lokal, ramen sudah seperti makanan internasional yang membumi di tanah air. Restoran ramen di Jakarta hampir tak terhitung berapa jumlahnya. Hampir di setiap kawasan punya restoran ramen jagoan masing-masing. Seperti ramen di Sudirman yang berikut ini. Ramen di Sudirman menawarkan aneka varian ramen yang super nikmat buat dicoba. Mulai dari spicy beef ramen, chicken shoyu ramen, tori miso ramen, dan masih banyak lagi. Cita rasa khasnya tentu sudah disesuaikan dengan lidah orang Indonesia. Jadi, penikmat ramen tanah air pasti bakalan suka dengan ramen di Sudirman. Inilah 7 ramen di Sudirman yang direkomendasikan PergiKuliner!
Ippudo
Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Love the Broth
Shiromaru Motoaji Special
Rasa kaldu porknya berasa banget, rich, tapi ga bikin enek. Tekstur mie nya aku pilih yang normal, pas banget. Pork nya juga tender. Me like it, definitely recommended.
Bariuma Ramen
Citywalk Sudirman, Lantai 1
Jl. KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Ramen babi hong
Ciri ramen disini adalah dengan menggunakan daging pork belly yang tebal dan besar. Ramen yang saya pesan ini isinya ada jagung, daging, rumput laut, dsb. Untuk rasa kaldu nya sendiri terasa manis dan cukup kental, dan cocok bagi para penggemar masakan manis.
Ramen 1
fX Sudirman, Lantai 2
Jl. Jenderal Sudirman, Sudirman, Jakarta Pusat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Pocket friendly!
Dari semuanya tipe ramennya sama, untuk tekstur pas dan lumayan kenyal, seporsi nya cukup bikin kenyang, untuk kuah juga gurih dan seger banget rasanya, kalau topping chicken katsu nya oke, kalau tempura seafood nya ga familiar di lidah saya, sushi nya juga lumayan kok dengan harga segitu.
Konoha
Menara Astra, Lantai 2
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 5 - 6, Sudirman, Jakarta Pusat
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Superb!
Rasa dari masakannya super autentic, dengan ambience yang jepang banget. Uda gitu pelayanannya juga ramah banget dan masaknya cepat. Ini super recomended place.
Eightman
Summitmas Tower 1, Lantai Ground
Jl. Jenderal Sudirman, Sudirman, Jakarta Pusat
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Ramen terendul di Jakarta
Menu yg mesti dicobain Truffle ramen kuahnya medok banget dan wangi trufflenya menembus masker padahal ga terlalu cinta ama truffle tapi truffle ramennya beneran bikin jatuh cinta ❤️
Ikkudo Ichi
Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Tori Miso
Pertama kali cobain yang kuah miso. Disini isinya ada ayam, jagung, daun bawang, mie keriting, dan kuah miso. Untuk rasa kuahnya standard sih, lebih nikmat ditambahin bawang putih + cabe bubuk. Tentu mengenyangkan dan porsinya disini cukup ga pelit 😂
Nishiya
Menara Astra, Lantai 3, Zest
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 5 - 6, Sudirman, Jakarta Pusat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Ramen Time nih
Chicken Ramen IDR 27.000
Dagingnya tipis dan sangat krispi sih. Cukup enak untuk chicken katsu ini. Nah untuk tamago juga lembut deh. Toping lainnya juga enak loh. Tekstur ramen juga lembut.