9 All You Can Eat Enak di Kebayoran Baru untuk Makan Sepuasnya

4 November 2023 | 0 Komentar
Sebenarnya cukup mudah mencari tempat makan All You Can Eat enak di Kebayoran Baru. Namun, mencari AYCE yang benar-benar sesuai ekspektasi memberikan pelayanan dan makanan yang baik tentu harus digali lagi informasinya. Makan ala All You Can Eat atau biasa disingkat AYCE memang lebih enak dan tenang karena tidak perlu takut membayar tagihan yang tiba-tiba membengkak karena kalap mengambil banyak makanan.

Tentu saja, makan dengan konsep All You Can Eat lebih baik dilakukan bersama rombongan teman atau keluarga. Sendirian sih boleh-boleh saja, tapi tentu kamu harus merogoh kocek lebih dalam karena menanggung tagihan sendirian, belum lagi risiko tidak sanggup menghabiskan semua makanan sendirian. Lebih baik dilakukan bersama rombongan, bukan? Namun, ada juga restoran AYCE yang menyediakan paket dengan harga yang cocok untuk sendirian maupun rombongan.

Ada beragam jenis restoran yang menyediakan konsep All You Can Eat enak di Kebayoran Baru. Mulai dari restoran Indonesia, Jepang, China, hingga Barat. Ada pula yang mengombinasikan kuliner dari berbagai budaya atau kerap disebut fusion food. Nah, tanpa perlu berlama-lama lagi, mari kita eksplor 9 rekomendasi tempat makan yang menyediakan konsep All You Can Eat enak di Kebayoran Baru berikut ini!

Caza Suki

Jl. Mahakam I No. 15 (Lantai 5), Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

All-You-Can-Eat AYCE buffet restaurant legendaris

Salah satu buffet yakiniku dan shabu-shabu restaurant legendaris yang posisinya tepat di depan hotel Gran Mahakam.

Untuk variasi makanan banyak.

Momo Paradise

Jl. Senopati No. 92, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Best Meat Quality!

My favourite Shabu-Shabu in town karena pilihan Soupnya enak-enak terutama Sukiyaki dan Spicy Miso, pilihan toppingnya juga banyak dan lengkap, dan yang terpenting adalah Dagingnya yang tebal, lebar, fresh, dan juicyyy! BESTTT! AYCE di sini DEFINITELY RECOMMENDED!

Shaburi & Kintan Buffet

Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Namanya doank gabung

kirain bisa shabu sekaligus nge gril, taunya ttp aja misah. Order yg package standart aja (240k per pax) waktunya 90menit. Servicenya juga oke. Oiya untuk shaburinya ada menu baru soupnya yaitu aou mala. Tapi saya tetap order soup dia yg original konbu sama collagen. Karena saya suka dua rasa.

PASOLA - Hotel The Ritz Carlton Pacific Place

Hotel The Ritz Carlton Pacific Place, Lantai 6
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Western nya enakk

Akhirnya kesampean cobain di sini, dan makanannya juara utk western. Risotto dan makanan western nya enak karna bumbunya pas.
Sushinya ok aja, dan grilled beef nya agak alot, karna uda dingin sih. Kalo panas, pasti enak.
Service nya juara banget deh.

Shabu Ghin

Jl. Wolter Monginsidi No. 53, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Side dishnya banyak dan enak smua

Ya mantap lah pastinya, disini kita bisa ayce shabu & grill dengan harga yg relatif murah tapi kualitas daging dan makanan lainnya mantul. Kemaren kita coba kuah yg spicy seafood ini enak segar gak amis ada spicy2nya. Untuk dagingnya tebal dan enak. Side dishnya gak usah ditanya complete enak!

3 Wise Monkeys

Jl. Senopati No. 46, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Ayce Sushi Fav!!!

Makanan yang wajib dipesan itu salmon sashimi nya, salmon lava dan beef cheese roll! Untuk beef cheese roll nya juara siih dimakan pas masih hangat dan cheesenya lumeeer banget😍Kalau dateng kesini wajib waiting list apalagi weekend. Terakhir aku kesana wajib reservasi ya

Aprez Cafe

Energy Building, Lantai Mezzanine
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 52 - 53, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

All You Can Eat Buffet di SCBD

Buffet AYCE nya emang gak terlalu beragam tapi rata-rata pada enak-enak sih. Pertama, aku nyobain Japanese food dulu, ada sushi, sashimi, sama salad. Menurut aku semuanya fresh, walaupun sushinya banyak isi kani. Terus makanan Western ada Carbonara sama beef and chicken, dan chinese food.

Le Gran Cafe - Hotel Gran Mahakam

Hotel Gran Mahakam, Lantai Mezzanine
Jl. Mahakam I No. 8, Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di atas Rp. 200.000 /orang

Valentine’s Day Dinner

Pilihan Buffetnya ada banyak banget dan enak-enak semuaaa! Yang gw cobain adalah Sushi, Sashimi, Salad with Smoked Beef, Prawn, and Thousand Island Dressing, Lamb Rack, Assorted Beef, Sate Daging (ENAK BANGETTT!), dan Korean BBQ. Dikasih chocolate cake karena hari valentine.

Paris Sorbet

Graha Tirta
Jl. Wolter Monginsidi No. 71, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Where to try: 𝐀𝐘𝐂𝐄 𝐈𝐜𝐞 𝐂𝐫𝐞𝐚𝐦 & 𝐒𝐨𝐫𝐛𝐞𝐭 𝐢𝐧 𝐒𝐞𝐧𝐨𝐩𝐚𝐭𝐢 🍨🇫🇷✨

𝗖𝗵𝗲𝗳’𝘀 𝗙𝗮𝘃𝗼𝗿𝗶𝘁𝗲
Salah satu menu best seller di sini, basically ini tuh kayak crepe dengan isian ham, mozzarella cheese, sauteed mushroom & onion chutney
Di atasnya dikasih telur gitu
Isiannya tebel, so flavourful 🥹

Topik artikel ini: