Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Korean BBQ di Jakarta Paling Nge-Hits di Tahun 2015

List Artikel
1 Desember 2015 | 0 Komentar

Bagi penggemar drama Korea tentunya kamu sering melihat adegan makan BBQ ala orang Korea. Sekilas memang tidak ada yang berbeda dari Korean BBQ dibanding BBQ kebanyakan, hanya saja cara makan dan juga bahan pendampingnya yang membuat Korean BBQ ini berbeda. Korean BBQ biasa disantap dengan kimchi, bawang putih, dan selada. Cara memakannya dengan membungkus daging, kimchi, serta bawang putih di dalam selada. Kali ini PergiKuliner merangkum 8 Korean BBQ di Jakarta paling ngehits di tahun 2015 karena banyak diburu oleh para food hunter:



Foto Gang Gang Sullai

Gang Gang Sullai

Jl. Tanah Abang 2 No. 91, Tanah Abang, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1413371151

Dagingnya super melting di mulut

Memang makan disini sangat mahal, tapi gabisa bohong dagingnya emang enak banget. Daging yang menjadi favorit gua adalah Ju Mullok, ketika dimakan dagingnya melting gitu di mulut. Harus coba sih bagi pecinta daging!

Foto Jongga Korea

Jongga Korea

Gandy Tower, Lantai Ground
Jl. Hayam Wuruk No. 73, Hayam Wuruk, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1417758990

Japchaenya beda dari resto korea lain

Untuk dagingnya saya pesan Peo Opnen Galbi (beef), biasa aja rasanya. Saya lebih suka Daeji Galbi (pork) dagingnya sudah dibumbui jadi lebih enak. Pelayanan disini sangat cepat dan ramah, yang memanggang dagingnya orang korea langsung dibantu dengan pelayan lain.

Foto Chung Gi Wa

Chung Gi Wa

Komplek Graha Purna Wira POLRI
Jl. Darmawangsa III No. 2, Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1417758990

Restoran korea dengan rasa makanan dan harga yang OK

Udah beberapa kali makan di sini, gak pernah bosen dan menu wajibnya samgyopsal dan yang yum gui. Selain pesan 2 menu tadi kali ini saya coba Ori Gui dan Pajon. Untuk rasanya tidak pernah mengecewakan,enak!

Foto Born Ga

Born Ga

Jl. Wolter Monginsidi No. 65, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1412875010

Best Food, Best Side Dishes and Vegetable Dishes, Cozy Place

Irisan Daging Sapi nya yang tipis terasa begitu empuk dan terasa manis karena saus spesial Born Ga. Porsi nya lebih sedikit dibandingkan Yangnyeom Dwaeji Galbi, 150 gram/ serving dengan harga Rp 170.000,-

Foto Seorae

Seorae

Ruko Garden House, Blok B No. 19, Bukit Golf Mediterania
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1410170834

dagingnya empuk dan fresh

Menu yang pasti selalu saya pesan tiap kali kesini adalah galmaesal, ada 2 ukuran, regular dan king. Bagi saya sih yang regular uda cukup. Galmaesal ini adalah daging babi yang sangat sangat empuk. Dijamin 100% kalian bakalan ketagihan!

Foto Ssikkek

Ssikkek

Ruko Mall of Indonesia, Blok A No. 5 - 6
Jl. Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1413038797

The Best korean buffet in town!

Ssikek merupakan korean buffet pertama yang ada di Indonesia. Dengan konsep all you can eat, tempat ini termasuk resto buffet yang terbilang murah, terlebih sebagian besar makanan yang disajikan di sini adalah daging.

Foto Gomawo

Gomawo

Ruko Crown Golf, Blok B No. 32A-33, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1410170834

dagingnya luar biasa empuk

Samgyopsal itu adalah pork belly. Awal launch menu ini, gomawo adain diskon 50%, jadi rame banget. Terus skg uda ga ada promo, tapi masih rame, soalnya dagingnya memang enak dan ga berbau amis.

Foto Kimchi Grandma

Kimchi Grandma

Ruko Crown Golf, Blok D No. 5 - 6, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1427215809

korean bbq all you can eat? interesting!

Pertama gue ambil semua jenis daging yang ada di display untuk cicipin mana yang paling enak, dan ternyata yang paling enak adalahhhhhhh ..... pork bulgogi! Yes! Dagingnya empuk dan rasanya juara!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?