Foto Profil Handi Suyadi

Handi Suyadi

299 Review | 110 Makasih
Level 9
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.4  
    Tepian Rasa [ Riau, Indonesia ]

    Bersih, Mengapa Tidak?

    Tepian Rasa populer karena menjual hidangan seafood dengan kualitas yang baik. 
    Cumi Goreng Tepung (10/10)

    Walaupun gorengan renyah, cumi sama sekali tidak keras. 

    Sebagai cocolan diberikan saus tartar dengan rasa asam segar. Rasa masih nyambung dengan cumi.
    Pakcoy Saus Bawang Putih (7/10)

    Sayurnya renyah. Tapi rasanya biasa saja.
    Udang Gandum Crispy (9/10)

    Sayang, taburannya terlalu sedikit. Padahal udang sama taburannya enak.
    Kepiting Saus Singapore (7/10) Rasanya agak aneh.

    Lobster Kukus Saus Bawang Putih (9/10) Sausnya banyak, sampai melimpah ruah.

    Lobster Bakar Saus Tepian dan Kakap Bakar Saus Tepian (9/10)

    Review disatukan karena sausnya sama. Rasanya khas dengan aftertaste sedikit pedas.
    Gurame Saus Mangga (9/10)

    Guramenya renyah dan empuk. Bagian luar renyah karena dilapisi dengan tepung.
    Porsi menu cukup besar. Sangat cocok untuk makan rame-rame.
    Meski tempat terbuka, tak ada lalat selama makan. Kondisi ini sangat menguntungkan karena jenis menu yang ditawarkan tergolong rentan menjadi sasaran empuk untuk dikerubuti lalat.
    Parkir terbatas, maka agak susah mencari parkir jika sedang ramai.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Tami Yakitori [ Buah Batu, Jepang ]

    Serba Yakitori

    Tami Yakitori adalah restoran Japanese Food dengan menu unggulan yakitori. Tidak semua yakitori yang ditawarkan terbuat dari ayam. Ada juga varian daging sapi, telur dan sayuran. Selain Yakitori, ada pula rice bowl, bento dan ramen.

    Momo, Tsukune dan Gyumaki (8.5/10)
    Ada tiga macam yang dipesan, yaitu Momo (daging ayam), Tsukune (bola daging ayam) dan Gyumaki (daging sapi digulung). Ketiganya memiliki citarasa gurih khas Jepang. Tidak terlalu istimewa, tapi tergolong enak.
    Setiap pembelian yakitori dapat saus gratis. Keberadaan saus agak useless karena satenya sendiri sudah berbumbu.

    Minusnya, harga agak mahal.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Nameraka [ Pasir Kaliki, Snack ]

    Chroquant Choux Panjang

    Nameraka adalah penjual Chroquant Choux yang panjang. Mirip churros, tapi lebih empuk. Saat itu cobain 3 dari 4 rasa kecuali Matcha.

    Original dan Chocolate (10/10); Cream Cheese (7/10)
    Karena teksturnya empuk, maka tidak perlu susah payah mengunyah. Isi filling penuh dari ujung atas hingga ujung bawah. Semua rasa yang dibeli enak kecuali Cream Cheese yang rasa kejunya agak nanggung. Kalo ga benar-benar diperhatikan, bisa dikira itu adalah rasa original.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Zensei [ Batununggal, Indonesia ]

    Serba Tanggung

    Beli karena lagi ada promo ojol.

    Sei Sapi Original (8.5/10) + Nasi Cikur (8/10)
    Rasa sei lumayan enak, meski bukan yang paling baik. Rasa berani asin, namun tidak sampai terlalu asin.
    Entah karena alasan konsep atau budget, pendamping sei adalah bayam goreng kering. Bayam agak kering, karena itu kadang susah disendokin.
    Khusus nasi cikur rasanya bumbunya perlu ditambah. Rasa nasi cikur tidak sekuat sei sapi. Padahal punya potensi menjadi menu unggulan disamping sei.

    Porsinya cukup banyak, namun saya rasa cukup pas bagi yang ingin kenyang.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Oma Elly [ Pantai Indah Kapuk, Italia ]

    Judul dan Kenyataan Beda

    Kemarin kakak saya makan di Oma Elly. Karena alasan kesibukan maka saya tidak bisa ikut. Sebagai gantinya, saya dibelikan 1 loyang pizza.

    Fennel Beef Sausage (8.5/10)
    Pizza ini sebenarnya menggunakan topping bola-bola daging dengan citarasa seperti sosis. Sama sekali jauh dari bayangan, tapi untungnya dagingnya banyak. Jangan sampai tertipu, warnanya memang seperti gosong, tapi sebenarnya bola-bola daging tidak gosong.
    Sayang, pizza sedikit overcook. Akibatnya bagian pinggir tidak bisa dimakan karena banyak bagian yang gosong.
    Rasa cenderung asin karena keju dan bola-bola daging cukup asin. Meski tidak terlalu tajam, rasa saus tomat tidak 'tenggelam' oleh keju dan bola-bola daging.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Sahabat Yun Sin [ Bogor Tengah, China ]

    Mie Ayam Legendaris di Bogor

    Sahabat Yun Sin adalah penjual mie ayam legendaris di Bogor. Berhubung saat itu sedang ingin di hotel saja, maka diputuskan membeli via ojol. 

    Mie Baso Goreng B2 (8.5/10)
    Secara general, menu ini memiliki citarasa asin berasal dari mie dan daging ayam cincang. Gurih namun tidak keasinan. Sebagai pemanis, juga diberikan topping bawang goreng. 
    Porsi daging ayam sangat banyak, maka tidak perlu khawatir kehabisan jauh sebelum mie habis dimakan.
    Sayang sekali, baso goreng berukuran sangat kecil. Padahal rasanya tidak begitu buruk meski bukan yang paling enak.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  

    Martabak Legendaris

    Saat sedang di Bogor saya menemukan salah satu rekomendasi kuliner yang menarik, yaitu Martabak Encek. Sebuah kebetulan, karena saya sedang berada di daerah Suryakencana.

    Saat mendapati gerai sudah buka, segera pesan karena jumlah porsi yang dibuat terbatas. Mengingat sang penjual sudah berusia lanjut, maka alasan tersebut dapat dimaklumi. Karena sering cepat habis, maka gerai juga cepat tutup. Beruntung, tak lama setelah orang tua saya pesan, ternyata tak lama kemudian pemilik membalikkan tulisan buka pertanda sudah tak menerima pesanan lagi.

    Martabak Setengah Keju -  Kacang Coklat (8.5/10)
    Martabak tampil apa adanya dengan isi yang berlimpah. Meski hanya menggunakan margarin, rasa adonan martabak tidak kalah enak. Barangkali pemilik ingin menonjolkan isi martabak daripada adonan martabak, maka martabak tidak tebal jika dibandingkan dengan martabak yang mahal.
    Martabak Encek termasuk yang berani manis. Bagi beberapa orang akan merasa eneg.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Chocban Jakarta [ Jelambar, Toko Kue ]

    Isian tidak Seimbang

    Dapet Chocban dari orang lain. Rasa kue yang diberikan kepada saya adalah Coklat Pisang Keju. 

    Coklat Pisang Keju (8/10)
    Kue tampak indah dengan taburan irisan almond di atasnya.
    Terdapat tiga item sebagai isian kue. Ketiganya tergolong tidak balance dalam hal porsi, dimana rasa coklat cukup dominan. Keberadaan taburan keju dan pisang akhirnya tenggelam oleh coklat. Belum lagi potongan pisang yang ukurannya kecil dan tidak mencolok. 
    Meski demikian, terdapat sisi positif dari melimpahnya coklat. Bila dihangatkan sebentar, akan dapat sensasi coklat lumer. Penyuka coklat lumer pasti akan suka.
    Pastry yang digunakan tidak terlalu tebal, bila dipotong mudah copot dari isian.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Atek [ Pantai Indah Kapuk, China ]

    Mencoba di Lokasi

    Setelah sebelumnya hanya membeli Atek lewat ojol, kali ini makan dine in di cabang Pantai Indah Kapuk.

    Nasi Hainam Campur Special (Tanpa ayam dan telur) 
    Entah karena terburu-buru atau dari sononya, nasi hainam terasa agak hambar. Wanginya saja yang terasa enak, tapi tidak dengan rasanya. Di samping itu, nasi terlalu pera. (3/10)
    Perihal lauk, rasanya sama seperti saat dulu beli lewat ojol. (8/10)
    Setiap porsi diberikan 1 mangkok kuah berisi sayur asin (kadang ada tomat juga). Rasa kaldu babi sangat kentara meski bukan tipe yang berani asin.

    Bebek Panggang (8/10)
    Bebek sangat empuk, namun dagingnya terasa hambar kalo tidak dicelup ke saus hoisin.

    Tempatnya tidak terlalu besar, maka rentan kehabisan tempat duduk saat jam sibuk. 

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Ncek Legenda Noodle Bar [ Kelapa Gading, China ]

    Kekuatan Utama pada Topping

    Ke sini karena ngeliat vlog Youtube. Beruntung ga sampai ngantri lama karena sedang tidak terlalu ramai.

    Penamaan varian porsi sangat unik. Sebagai contoh, Camat. Juga disebutkan besaran porsi dalam satuan gram.

    Mie Campur Camat (Menggunakan mie Hongkong) (8/10)
    Mienya sendiri rasanya biasa saja. Bumbunya agak minim sehingga pada bagian tertentu agak hambar.
    Kekuatan utama justru ada pada topping. Rasanya tidak terlalu asin, namun bumbunya cukup terasa. Secara mengejutkan, bacon tidak asin.
    Porsi agak besar sekalipun Camat adalah ukuran terkecil. Bagi beberapa orang, satu mangkok bisa dibagi untuk dua orang.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!