












-
3.6Toby's Estate [ Thamrin, Kafe ]
Buka di GI
Cabang keempat Toby's Estate di Indonesia. Lokasinya ada di dalam Seibu.
Tempatnya sih cozy, ambiencenya juga enak walaupun ga sebesar di PIK.
Di sini saya cobain matcha pancakenya. 2 stack pancake yang tebal. Bau matchanya kecium sih. Cuma pas makan berasa matcha bubuk banget dan masih agak eggy rasanya. Teksturnya okelah. Terus ada berriesnya yang tambah bikin cantik dan segar.
Pesan mermaid kiss. Katanya sih minuman baru. Campuran mixed berries, pitaya dan matcha. Rasanya not bad sih tapi pas sedotan pertama agak manis.
Pesan conichoco juga. Disajikan lucu dalam cone. Rasanya biasa aja sih. Cokelatnya lumayan pekat.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Ombe Kofie [ Senopati, Kafe ]
Bagus tempatnya
Ombe Kofie buka cabang di Senopati. Letaknya persis di sebelah Kopi Kalyan.
Tempatnya ga begitu besar tapi super suka sama ambiencenya. Tempat parkirnya juga lumayan besar.
Di sini saya pesan french toast. Enak dan empuk terus dilengkapi dengan madu dan berries compote. Di deskripsi menu harusnya ada caramelized banana. Baru ingat pas makan. Ya udahlah mungkin karena baru.
Pesan cafe mocha. Ada aftertaste pahit, yang saya binggung dari cokelat atau kopinya. Yang pasti kopi di sini memang terbilang strong. Bahkan yang ada campuran non kopinya buat saya masih cukup strong.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Kenta Tendon Restaurant [ Kemang, Jepang ]
Tendon terenak yang pernah saya coba di Jakarta
Akhirnya kesampaian cobain tendon di sini. Karena salah satu makanan Jepang kesukaan saya itu Tendon, jadinya dari awal tahu, udah penasaran banget.
Kenta ini tempatnya berada di Como Park. Di seberangnya Say Something Coffee. Tempatnya sendiri ga begitu besar dan simple. Di bagian depannya ada seating areanya juga.
Sesuai namanya di sini hanya menjual tendon saja. Dia ada 2 macam, original dan nori untuk coatingnya.
Saya pesan yang tendon nori special seharga 60k. Dalam 1 set sudah mendapatkan tendon dengan banyak macam isian, ada udang, jamur, kacang panjang dan sebagainya. Terus dapat miso shiru, chawanmushi dan free flow ocha.
Pas aku cobain, enak. Ga berminyak dan digorengnya bagus. Dari rasanya juga ketahun bahannya berkualitas. Satu porsi ini dijamin ngenyangin. Udangnya juga fresh dan ga tebal tepung doang. Coating norinya juga enak dan pas.
Side dish misho shiru dan chawanmushinya juga enak. Lebih bahagia lagi free flow ochanya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Buyu Bowls [ Senopati, Indonesia ]
Enak banget
Cobain Buyu Bowl yang semacam food truck. Lokasinya tepat di samping Samsara. Tempatnya outdoor gitu, tapi banyak pohon jadi ga gitu panas pas kita datang.
Makanan di lebih ke Manado sih. Ada halal dan juga non halal. Kita cobain yang non halalnya.
Cobain yang babi crispy sama babi kecap. Dua - duanya sama enak. Yang crispy dapet banget crunchynya. Yang babi kecap juga empuk, bumbunya meresap banget dan ga bau pork. Terus sayur pepayanya juga enak dan ga pahit. Pakai sambal dabu - dabunya yang juga enak. Satu porsi rasanya ga cukup.
Seingat aku ada dua size, reguler 50k dan large tuh sekitar 70ank. Lupa tepatnya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Chicory European Patisserie [ Menteng, Eropa ]
Favorite
Dulu pas masih baru sempetin coba dan aku suka. Yah walaupun pricey tapi emang sesuai dengan kualitas bahan yang dipakai.Â
Pas lagi deket sini, saya sempetin mampir. Sekarang uda ada resto pas kita masuk tapi di bagian dalam area depan. Nah terus ada tempat duduknya. Tinggi gitu. Bisa buat 4 orang. Sekarang juga ada batas waktu dine innya. Dan servernya juga uda banyak, kalau dulu cuma ada 1 aja. Tapi untuk bagian dalam masih sama.
Saya di sini pesan mixed berried cheese tart dan earl grey. Seperti biasa enak. Kejunya ga bikin eneg dan berriesnya enak. Earl greynya juga ok. Satu tea pot ini bisa tuang sampai lebih dari 3 cup. Tea potnya emang gede sih.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Koultoura Coffee [ Green Ville, Kafe ]
Coffee shop favorite di Jakarta Barat
Kotoura ini emang pewe banget. Tempatnya gede dan tiap sudutnya pewe. Mau duduk di manapun itu.
Di sini aku cuma cobain eclairnya. Banyak macam dan cantik. Mereka suplai dari plaisir apa gitu. Lupa nama lengkapnya. Standar sih eclairnya. Agak soft buat saya. Rasanya juga biasa saja buat saya.
Minumnya green tea latte. Kayak kalau ke sini pesannya ini terus deh. Lumayan sih rasanya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0Fe Cafe [ Pluit, Kafe ]
Hmmm...
Tempatnya ini satu gedung sama Gereja. Cuma ga kelihatan kayaknya kalau dari luar. Ga gitu gede tapi spacious karena ceilingnya tinggi. Di bagian belakang ada dapurnya.
 Tempatnya ok juga apalagi yanh di bagian depan.
Di sini pesan pancake. Tapi menurut kita rasanya failed. Pas makan ada rasa yang artificial, ga tahu di bagian apa. Tekstur pancakenya juga aku kurang suka. Sayang ga kemakan.
Minumnya saya pesan piscok latte. Biasa aja sih cuma berasa pisangnya.
Temen pesan charcoal latte. Lumayanlah. Maaf lupa kefoto minumannya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Hario Cafe [ Pluit, Kafe ]
Lumayanlah
Akhirnya cobain juga tempat satu ini. Lumayan besar tempatnya dan di bagian belakang ada zen gardennya.Â
Di sini saya pesan mango yuzu croissant. Enak juga tapi croissantnya fluffy gtu. Lebih suka yang flacky.Â
Pesan nasi gorengnya juga. Ada isi tamago, karaage, kerupuk dan acar. Enak juga. Tapi pernah makan nasgor tek2 rasanya mirip kayak nasgor di sini. Lumayan mahal juga 65k. Mungkin kalau 40an masih oklah. Daerahnya juga kali yah yang bikin harganya segitu.
Aku pesan houjicha latte. Cepet dinginnya. Lumayan berasa sih cuma lebih suka kalau lebih bold dikit.ÂHarga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Kedai Roti Kobi [ Pluit, Kafe ]
Suka banget sama kopi alpokat keroknya
Salah tempat baru di Pluit yang mengandalakan roti sebagai jualannya.Â
Tempatnya kayak jadul gitu. Dibilang besar banget juga nggak dan di ada area di bagian depan tapi kecil. Nah di bagian belakang ada smoking areanya.
Di sini pesan yanh roti nougat meses 1 porsi. Dia pakai roti gandum. Harum sih pas datang dan enak juga rasanya.
Selain roti di sini juga ada lontong cap go meh dan nasi rames. Ada opsi vegetarian juga. Kita pesan yang lontong cap go meh special. Lumayan juga lontongnya. Kuahnya ok. Ayamnya empuk.
Saya pesan kopi alpokat kerok. Alpokatnya dikerok yah bukan diblender. Pas cobain, enak banget ini. Pas juga rasa kopinya. Ada eskrim cokelat yang tambah bikin enak. Kalau ke sini wajib pesan kopi alpokat keroknya.
Teman aku pesan susu regal dan ternyata ini susu kacang. Enak kok tapi regalnya agak kurang berasa menurut saya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8The Garden [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]
Kreasi terbaru dari Sushi Hiro Group
Satu lagi resto baru kreasi Sushi Hiro yaitu The Garden. The Garden ini ada resto ketiga setelah Sushi Hiro dan Kanpai di Ruko Garden House ini.
Tempatnya super duper cantik. Areanya juga terbilang besar. Sesuai namanya di sini banyak tanaman dan bunga dan ornamen yang mendukung seperti di kebun.
Pas datang sih udah rame tapi beruntung karena dapat table dan ga perlu waiting list.
Ke sini cuma mau ngedessert karena mau ke tempat lain lagi. Pesan I dropped my ice cream. Jadi ice creamnya ditaruh di piring dalam keadaan terbalik. Enak juga. Ice creamnya rasa coconut.Â
Terus ada pesan minum. Lupa namanya tapi ada semangkanya. Biasa aja sih yang ini.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.