Foto Profil yudistira ishak abrar

yudistira ishak abrar

2869 Review | 4609 Makasih
Alfa 2023 Level 24
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.0  
    Cakwe Galaxy [ Sentul, China ]

    cakwe jumbo, kuah bumbu kacang...

    Ah Poong merupakan sebuah foodcourt yang berada di daerah Sentul, Bogor. Meski berkonsep foodcourt, namun Ah Poong memiliki konsep desain yang matang dan nyaman.

    Untuk memasuki Ah Poong, kita harus melaui sebuah jembatan yang melintasi kali berbatu terlebih dahulu. Pemandangan ini merupakan sebuah daya tarik sekaligus spot foto favorit para pengunjung yang datang.

    Untuk menikmati aneka hidangan, baik dalam maupun luar negeri, para pengunjung diharuskan untuk mendepositkan sejumlah uang yang akan ditukarkan dengan kartu. Nah, kartu tersebutlah yang akan digunakan untuk melakukan transaksi pada tiap tenant-tenant yang ada.

    Salah satu gerai yang ada di Ah Poong adalah Cakwe Galaxy. Ukuran cakwenya jumbo. Disajikan dalam bentuk potongan bersama sambal kacang. Tekstur cakwenya empuk dan gurih, sambal kacangnya kental, pedas, manis dan gurih. Mantab djiwa...

    Menu yang dipesan: Cakwe

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Pempek Merdeka [ Sentul, Indonesia ]

    lumayan enak...

    Ah Poong merupakan sebuah foodcourt yang berada di daerah Sentul, Bogor. Meski berkonsep foodcourt, namun Ah Poong memiliki konsep desain yang matang dan nyaman.

    Untuk memasuki Ah Poong, kita harus melaui sebuah jembatan yang melintasi kali berbatu terlebih dahulu. Pemandangan ini merupakan sebuah daya tarik sekaligus spot foto favorit para pengunjung yang datang.

    Untuk menikmati aneka hidangan, baik dalam maupun luar negeri, para pengunjung diharuskan untuk mendepositkan sejumlah uang yang akan ditukarkan dengan kartu. Nah, kartu tersebutlah yang akan digunakan untuk melakukan transaksi pada tiap tenant-tenant yang ada.

    Salah satu gerai yang ada di Ah Poong adalah Pempek Merdeka. Beberapa jenis pempek digoreng jadi satu, dan disajikan bersama kuah cuka. Rasanya lumayan enak dan gurih. Komponen ikan cukup terasa. Kuah cukanya pun pas, ada pedas, manis dan asam...

    Menu yang dipesan: Pempek

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    ROOFPARK Cafe & Restaurant [ Bogor Tengah, Indonesia,Italia ]

    its night ambience, is so much better...

    Roof Park, merupakan sebuah restoran yang berada di jalan Pajajaran, Bogor, tepatnya didalam gedung Raja Outlet lantai 3. Lokasi yang strategis, membuat akses kesana sangat mudah.

    Konsep desain Roof Park mengedepankan gaya klasik dengan tema taman, sesuai dengan namanya. Area terbagi menjadi dua, indoor dan outdoor. Untuk bagian outdoor, tema tamannya sangat kental terasa. Sepotong pemandangan kota Bogor dapat dinikmati dari sini.

    Pada bagian indoor, atmosfir klasik lebih dominan. Potongan jendela berbingkai minimalis yang mengelilingi area resto, jadi bagian yang paling mengangkat ambiencenya. Uniknya, tiap jam 5 sore, ruang indoor ini akan diubah menjadi smoking area. Lampu-lampu gantung kekuningan serta jendela-jendela yang dibuka, membuat suasananya jadi semakin kece.

    Menu pertama yang saya coba adalah Soto Ayam (Rp.39.000,-). Presentasinya dibuat sangat mirip dengan gambar pada buku menu, which is awesome. Sotonya ditaruh didalam kuali tanah liat yang diletakan diatas tungku pemanas. Selain artistik, penyajiannya pun membuat hidangan ini selalu hangat. Namun memang bicara soal rasa, Soto Ayam tak sekece tampilannya. Just so so.

    Kedua, saya menikmati sepiring Spaghetti Aglio Olio (Rp.55.000,-). Tekstur pasta cukup aldente, cara memasaknya pun pas. Oily dan pedasnya terasa, lengkap dengan isian protein dan irisan roti. Yummy.

    Sate Ayam (Rp.28.000,-) jadi hidangan terakhir saya kali ini. 7 tusuk sate disajikan terpisah dengan bumbu kacangnya. Rasa sate enak dan empuk, pas banget sama bumbunya yang gurih manis...

    Menu yang dipesan: Sate Ayam, Soto Ayam, Spaghetti Aglio Olio, Es Teh Manis

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 2.6  
    Monster Mango Thai [ Bogor Timur, Minuman ]

    asem mangganya...

    Gelas-gelas ukuran jumbo berisi layer aneka mangga, jadi pengisi halaman di explore instagram saya. Menu dessert berbahan dasar mangga ini memang lagi hip banget sebulan belakangan. Beberapa merk bermunculan, berlomba menyajikan menu asal negeri seribu pagoda tersebut. Salah satunya adalah Monster Mango.

    Hadir dengan konsep yang sama, Monster Mango (Rp.55.000,-), tampil cukup meyakinkan. Namun ekspektasi saya runtuh sesaat setelah mencobanya. Rasanya asem dan gak manis. Potongan buah mangganya pun gak seger kaya kompetitor lain. Salah pilih buah mangga deh kayanya...

    Menu yang dipesan: Monster Mango

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Hancock Resto & Cafe [ Bogor Tengah, Kafe ]

    udah pernah coba Malon?...

    Jalan-jalan di kota Bogor membawa saya ke sebuah restoran bernama Hancock. Namanya diambil dari nama belakang sang pemilik. Lokasinya berada tepat disebelah mall Lippo Keboen Raya.

    Sebuah bis dengan sentuhan warna merah, terparkir di halaman depan resto ini. Selain sebagai spot foto, bis tersebut sekaligus menjadi ikon dari Hancock. Area yang luas, membuat Hancock terasa lapang.

    Konsepnya terbagi kedalam 3 jenis. Pertama adalah sentuhan shabby chic yang berada didepan, sekaligus sebagai indoor room. Berbagai ornamen dan furnitur disini, kental akan aksen feminim.

    Kedua ada konsep live music. Dimana beberapa tempat duduk dipasang mengelilingi sebuah mini stage. Area ini sekaligus menghadap kebagian halaman resto.

    Dan terakhir adalah konsep garden. Area ini terasa hijau dan artistik. Beberapa lampu gantung dan mural, menjadi bagian yang cukup instagramable. Kesan kasual sangat terasa disini.

    Menu yang mereka tawarkan cukup banyak dan beragam. Kali ini saya mencoba hidangan andalan mereka yaitu Grilled Malon Sambal Mangga (Rp.39.000,-). Sajian ini berupa burung malon, sejenis burung puyuh, yang dimasak dengan sambal mangga. Tekstur daging empuk dan sambal mangganya nendang banget. Huuh haah.

    Udang Mangga (Rp.39.900,-) menjadi menu kedua yang saya coba. Sepiring udangan yang dimasak asam manis, dengan potongan buah mangga yang segar. Rasanya cukup creamy, namun ada sedikit yang kurang. Kurang sedep.

    Roti Bakar Penjara (Rp.18.000,-) saya pilih sebagai hidangan penutup. Uniknya, bagian dalam roti dipotong-potong, menyisakan bagian pinggirnya. Lalu diberi selai, cokelat dan kacang. Ide konsepnya kece.

    Lychee Guava Tea Pops (Rp.23.000,-) dan Orange Juice (Rp.19.000,-) menemani santap siang saya kali ini. Keduanya cukup seger, namun terasa kurang faktor x...

    Menu yang dipesan: Udang Mangga, Roti Bakar Penjara, Orange Juice, Grilled Malon Sambal Mangga, Lychee Guava Tea Pops

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Kluwih [ Bogor Timur, Indonesia ]

    cucuragan ala Kluwih...

    Konsep makan bareng diatas hamparan daun pisang lagi hits banget akhir-akhir ini. Gaya tersebut disebut cucuragan. Nah, salah satu resto yang menawarkan menu tersebut adalah Kluwih. Mereka menawarkan menu cucuragan untuk 6 dan 10 orang dengan harga 420.000 hingga 650.000 per paket.

    Kali ini saya mencoba menu Paket Nasi Liwet Kluwih A untuk 6 orang. Hidangan ini terdiri dari nasi, gurame, tahu, tempe, indel cumi, ikan kapas balado, lalapan, kerupuk, cah jantung pisang, sambal dan jengkol goreng. Tak hanya terlihat cantik, sajian ini pun terasa nikmat alias mirasa kalo kata orang Sunda. Nasinya yummy, ikan guramenya diberi bumbu yang sedep banget, varian sambalnya juara, ikan kapas baladonya pun oke punya. I love it...

    Menu yang dipesan: Paket Nasi Liwet Kluwih A

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    4 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Foresthree [ Bogor Utara, Kafe ]

    forest fantasy...

    Kota Bogor selalu punya hal baru, khususnya dibidang kuliner, yang bikin penasaran dan ingin kita kunjungi. Salah satu yang terbaru adalah Foresthree, di Jalan Pandu Raya, Bogor Utara. Memanfaatkan bekas lapangan futsal seluas 700 meter, sang pemilik resto menyulapnya menjadi sebuah forest fantasy di tengah kota.

    Konsep resto ini terinspirasi dari film Insurgence, dimana terdapat sebuah mobil van VW Combi yang menjadi pintu masuk piknik di tengah hutan. Replika pohon besar, rerumputan sintetik, dan beberapa replika pohon kecil sukses mengantarkan suasana hutan belantara yang hijau.

    Foresthree menyediakan fasilitas yang lengkap seperti area parkir, arena bermain anak, mushola serta spot-spot foto yang instagenic. Hal ini lah yang menjadi daya tarik, maka tak heran kalau Foresthree selalu ramai pengunjung, terutama pada saat akhir pekan. Saran saya, jika kamu mau datang pas akhir pekan, datanglah pada saat resto ini baru buka. Selain bebas memilih tempat duduk, kamu juga dapat bebas mengambil foto bersama atau sekedar swafoto.

    Menu makanan yang mereka tawarkan sangat terjangkau. Beberapa menu Indonesia dan mancanegara, dapat kamu nikmati disini. Seperti Pizza Meat Lover yang saya pesan, menu asal Itali ini dibanderol dengan harga Rp.34.000,-. Roti pizza nya sangat tipis dengan ukuran medium dan taburan topping yang lumayan. Rasanya oke juga, meski gak outstanding, tapi gak mengecewakan.

    Spicy Omurice Indonesian Style (Rp.30.000,-) adalah akulturasi makanan Jepang dengan Indonesia. Sajian ini berupa telur dadar yang menyelimuti nasi, diberi siraman saus kecap dengan irisan cabe rawit dan bawang, mirip bumbu kecap pada sate madura. Rasanya just so so.

    Nasi Goreng Special (Rp.25.000,-) hadir dengan isian potongan ayam, bakso, udang dan telur. Rasanya pas banget, i love it, ada pedes, asin, manis, gurih dan Indonesia banget. Juara. Sop Buntut (Rp.49.000,-) hadir dengan sepiring nasi dan emping. Rasa kuahnya seger dan gurih. Tekstur dagingnya empuk. Yummy.

    Ayam Geprek (Rp.28.000,-) sajian ini berupa sepotong ayam goreng yang digeprek dengan sambal hijau. Rasa pedas dan gurihnya pas banget dinikmati bersama nasi hangat.

    Pink Lady (Rp.35.000,-) merupakan smoothies bowl yang terdiri dari oatmeal, granola, strawberry dan kiwi. Rasanya manis dan kriuk kriuk, namun masih agak encer menurut saya. Naga Sirsak (Rp.26.000,-) merupakan segelas jus buah naga dengan buah sirsak. Tampil begitu elegan dengan warna ungu yang menyala, minuman ini terasa manis, sedikit asam dan menyegarkan.

    Mango Cheese Deluxe (Rp.28.000,-) minuman ini creamy and so yummy. Paduan antara mangga dan kejunya pas, jadi manis, asem dan gurih gitu. Konponen lainnya ada buah markisa, irisan strawberry dan lelehan strawberry jam. Love it. Berry Banana (Rp.28.000,-) juga hadir dengan sensasi rasa asam manis yang menyegarkan dan creamy...

    Menu yang dipesan: Pink Lady, Mango Cheese Deluxe, Naga Sirsak, Spicy Omurice Indonesian Style, Ayam Geprek, Sop Iga, Nasi Goreng Special, Berry Banana, Meatlover Pizza

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Upsize [ Bogor Tengah, Barat,Italia ]

    Burger Pokeball...

    Pokemon merupakan serial kartun Jepang yang menceritakan kisah monster imut bernama Pikachu. Tak hanya hadir dalam bentuk serial tv, bahkan pada tahun 2016 kemarin, muncul game android yang menggunakan karakter Pokemon dan sempat booming. Namun kali ini saya ga akan membahas serial kartun ataupun game pokemon, tapi soal tempat jajan yang ngejual burger dengan bentuk pokeball bernama Upsize.
    Lokasinya berada di jalan Pajajaran, Bogor Tengah, dekat dengan beberapa tempat nongkrong serta factory outlet. Bentuk tempatnya sangat mungil dan berdampingan dengan tenant lain. Kali ini saya mencona Pokeball Burger (Rp.29.000,-). Burger ini bentuknya cukup mirip dengan bola pokemon. Isian burger terdiri dari selada, beef patty, cheese, macaroni, saus dan mayones. Rasa patty nya biasa aja, siraman saus dan mayonesnya cukup banyak dan menyelimuti isian burger. Just so so.
    Paket Burger + Chicken Wing (Rp.33.000,-) merupakan paket yang terdiri dari burger mini, dua potong sayap ayam, kentang goreng dan es teh manis. Burger hadir cukup eyecatching dengan warna biru menyala, meski ukurannya kecil, namun isiannya cukup lengkap. Komponen burger mirip Pokeball, jadi citarasanya pun gak jauh berbeda. Sayap ayam gorengnya cukup crispy dan potongan kentang gorengnya cukup empuk. Overall, Upsize punya poin tampilan yang lucu dan menggemaskan meski rasanya kurang kece...

    Menu yang dipesan: Pokeball Burger, Paket Burger + Chicken Wing + Ice Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Kluwih [ Bogor Timur, Indonesia ]

    restoran keluarga yang kece badai...

    Kluwih merupakan sejenis pohon dengan buah yang mirip sukun, atau orang sunda menyebutnya dengan pohon timbul. Di daerah Bogor ada satu restoran khas Sunda yang mengambil nama tersebut. Kluwih, berlokasi dibilangan Bina Marga, Baranang Siang, Bogor Timur, resto ini terlihat sangat megah bergaya floral yang elegan. Tampilan pohon kluwih yang dimanfaatkan sebagai ornamen, juga makin memperkuat alasan dari penamaan tempat ini.
    Bangunan terdiri dari dua lantai yang sangat luas. Pada lantai pertama pengunjung disuguhkan dengan sebuah taman berisi kelinci sekaligus sebagai akses menuju ke lantai atas. Selain kelinci, disini juga terdapat kolam ikan dengan aneka ikan emas warna warni yang mengisi kolam. Tak jauh dari situ, terdapat sebuah arena bermain untuk anak-anak yang terdiri dari beberapa permainan seperti kuda-kudaan, mandi bola dan perosotan. Gambar burung kakak tua aneka warna menjadi lukisan dinding yang menghiasi area di lantai dasar ini.
    Naik ke lantai atas, kita harus melalui sebuah lorong melingkar seperti spiral yang dihiasi dengan hijaunya pohon kluwih. Dilantai atas tersedia banyak sekali tempat duduk dengan spot-spot foto yang cantik. Bagian balkon terdapat beberapa kursi besar dari rotan yang menjadi salah satu sudut paling instagenic. Spot ini akan terlihat sangat artistik jika diambil gambar dari arah tangga spiral, hiasan tanaman rambat yang menjulur kebawah menjadikannya tampak begitu indah.
    Angle favorit lainnya adalah spot dimana terdapat sebuah bemo yang terparkir. Kendaraan roda tiga yang sudah tak lagi beroperasi ini, dapat dijadikan background foto yang cukup vintage, tak heran jika para pengunjung, terutama yang membawa anak-anak, rela menunggu bergantian untuk dapat berfoto disini. Disudut ruang terdapat sebuah kandang burung kakak tua yang sangat cantik. Beberapa tamu terlihat cukup asyik menghabiskan waktu disini, sambil melihat tingkah polah burung warna warni yang menggemaskan.
    Menu yang mereka tawarkan adalah aneka masakan khas Jawa Barat. Jangkauan harganya cukup nyaman dikantong, mulai dari belasan hingga dibawah 50 ribuan saja. Kali ini saya dan keluarga mencoba beberapa menu yaitu Nasi Bakar Tongkol, Asem-Asem Daging, Nasi Timbel Kluwih Ayam, Nasi Timbel Kluwih Empal, Asinan Buah, Pisang Gencet, Es Mangga, Es Cendol dan Bir Pletok.
    Nasi Bakar Tongkol (Rp.27.000,-) terdiri dari nasi bakar dengan suiran tongkol, lalu ditambah bakwan jagung dan lalapan. Nasi bakarnya jempolan, rasanya gurih dengan irisan daging ikan yang empuk. Aldente. Nasi Timbel Kluwih Ayam (Rp.39.000,-) terdiri dari nasi yang dibungkus daun pisang, tahu tempe goreng, lalapan, ayam bakar, ikan asin, sambal dan sayur asem. Bumbu ayam bakarnya meresap sampai kebagian dalam, rasa sayur asamnya pekat banget, ikan asinnya super crispy dan gak terlalu asin, cocok dicocol dengan sambel yang pedas manis. Oke banget.
    Tak beda jauh dengan Nasi Timbel Kluwih Ayam, Nasi Timbel Kluwih Empal juga punya komposisi yang sama, bedanya hanya posisi ayam digantikan dengan empal. Daging empalnya meski agak berminyak, tapi cukup oke karena teksturnya empuk dan rasa manis gurihnya pas. Pada nasi terdapat beberapa daun salam, kluwih dan kemangi yang membuat rasanya jadi makin kaya.
    Asem-Asem Daging (Rp.35.000,-) merupakan semangkuk daging dengan kuah bening bercitarasa asam yang menyegarkan. Potongan daging ditemani dengan irisan belimbing sayur, tomat hijau kecil, cabai dan daun kemangi. Rasanya super kece, tekstur daging empuk dan kuahnya seger pake banget. Asinan Buah (Rp.12.000,-) terdiri beberapa jenis buah yang dipotong-potong, seperti nanas, bengkuang, timun, jambu air, kedondong dan mangga. Meski tampilan kuahnya terlihat begitu merah, namun rasanya gak terlalu pedas. Boleh juga.
    Dan menu yang paling saya suka adalah Pisang Gencet yang dibanderol Rp.12.000,- per porsi. Dua buah pisang raja dikupas, lalu digencet dan dibakar bersama margarin. Disajikan diatas piring bermotif bunga-bunga dan bertabur gula bubuk diatasnya. Pemilihan pisangnya sempurna, rasanya manis, teksturnya lembut. Meski sederhana, namun rasanya absolutely perfect. So damn good.
    Beberapa minuman seperti Es Mangga, Es Cendol dan Bir Pletok tersaji didalam gelas sederhana yang khas. Es Mangga merupakan serutan mangga asam yang diberi gula cair dan es batu. Rasanya mirip manisan mangga. Es Cendol dan Bir Pletoknya lumayan seger, tapi masih biasa aja. It's ok not to be ok. Tapi secara keseluruhan, Kluwih merupakan restoran keluarga yang wajib kalian kunjungi...

    Menu yang dipesan: Nasi Bakar Tongkol, Asem-asem Daging, Nasi Timbel Kluwih Ayam, Nasi Timbel Kluwih Empal, Asinan Buah, Pisang Gencet, Es Mangga, Es Cendol, Bir Pletok

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Momo Milk Barn [ Bogor Timur, Kafe ]

    menu barunya, Nutella Marshmallow, enak...

    Siapa yang gak bisa dibuat meleleh sama nutella? Saya yakin, hampir semua orang suka dengan selai yang satu ini. Nah, Momo Milk Barn punya satu menu minuman baru menggunakan bahan tersebut, Nutella Marshmallow namanya. Minuman hangat ini tersaji didalam cangkir bening besar dengan marshmallow terpisah. Rasa manis, gurih serta pekatnya cokelat begitu pas. Paduan antara susu hangat dengan nutella, sukses bikin marshmallownya meleleh. Tak hanya marshmallow aja yang meleleh, saya juga dibuat meleleh olehnya. Suka banget.
    Selain itu, Milkshake Momo Matcha nya juga gak kalah kece. Paduan antara susu dengan matchanya kawin banget, ditambah dengan tampilan warna dan cara penyajiannya yang unik, jadi makin menambah poin dari minuman ini. Untuk Blueberry Grape Milkshake nya juga seger, cita rasa blueberry cukup dominan disini. Sedangkan untuk Milkshake Mango agak kurang nendang, komposisi rasa mangganya gak dahsyat.
    Chicken Strip French Fries nya boleh juga. Paduan fillet ayam yang digoreng garing dengan potongan frenchfriesnya cukup oke. Apalagi ada cocolan sambal pedas manis, jadi bikin cemilan ini semakin al dente. Terakhir ada Coffee Latte Cold. Tampilan layer warnanya cukup kece, tapi sayang rasanya just so so...

    Menu yang dipesan: Nutella Marshmallow, Chicken Strip French Fries, Blueberry Grape Milkshake, Milkshake Mango, Milkshake Momo Matcha, Coffee Latte Cold

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.