













-
3.6Brood-en-boter [ BSD, Toko Roti dan Kue ]
Antara Balik atau Tidak karena Harga Roti Disini Lumayan Mahal
Kebetulan saya lagi di supermarket dan lagi cari roti tawar buat sarapan besok. Karena persediaan selai masih ada di rumah.
..
Aku pesan roti tawar brioche seharga Rp 29.000. Tekstur roti disini tidak terlalu lembut dan masih oke dipadukan dengan selai apa saja. Setelah dimakan jadi tidak eneg. Tapi harga roti disini sedikit mahal dan bahkan berpikir ulang untuk beli kesini lagi atau tidak.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍Brood en Botter - Ararasa BSD. Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.Menu yang dipesan: Roti Tawar Brioche
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Lukumades [ BSD, Donat ]
Greek Doughnuts by Australia Brand
Lagi main ke AEON Mall pengen cari cemilan buat ganjal perut. Teringat lah Greek Doughnut di Lukumades yang dulu sempat ramai pada awal buka.
..
Lalu bagaimana rasa dari Greek Doughnut by Australia Brand? Mari saya ulas menu yang sudah dipesan.
..
1. Bueno Mini (Rp 45.000)
Saus coklat bueno disini bener-bener asli makan coklat yang biasa sering kita temukan di supermarket. Ada tekstur crunchy dari remahan biscuit dan donat yang disajikan masih hangat.
..
2. Lotus Crunch Mini (Rp 48.000)
Sudah pasti tau saus lotus disini bener-bener berasa banget. Sama seperti diatas tekstur crunchy dari donat yang disajikan masih hangat dan crumbled.
..
Tapi yang saya sangat kurang suka disini adalah adonan donat. Jadi rasa donat disini biasa banget dan tidak spesial banget. Untung nya mereka sangat kuat di saus jadi lebih enak. Buat harga sama rasa kurang sesuai sih walaupun aku pesan mini. Pelayanan bagus dan tempat bersih.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍Lukumades - AEON Mall BSD City, Lantai Ground, Food Culture. Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan.Menu yang dipesan: bueno, Lotus Crunch
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2RM Mie Tiau [ Teluk Gong, China ]
Bakmi Legendaris Buka Hampir 24 Jam
Mie Tiau ini memang kedai yang paling legendaris di daerah Teluk Gong. Mereka buka dari jam 5 pagi sampai jam 1 pagi. Boleh dibilang hampir 24 jam mereka buka kedai ini. Pas banget pada hari itu, aku lagi cari makan lewat dari jam 10 malam karena banyak tempat makan yang sudah tutup selama PSBB.
..
Menu andalan mereka disini adalah Wan Tan Mie. Aku pesan yang rebus dengan topping yang lengkap. Isian nya ada pangsit rebus, swekiaw, bakso ikan kecil, chasio, dan telur kecap. Aku pilih mie yang kecil. Tekstur mie disini lembut dan cita rasa dari hidangan ini manis. Chasio disini juga tidak kalah enak nya loh. Pangsit rebus disini rapi dari cara lipatan nya dan isian nya lumayan padet. Swekiaw disini enak banget dan berasa isian udang sama B2. Harga seporsi wan tan mie komplit sebesar Rp 50.000.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍RM Mie Tiau - Jl. L No. 62H, Teluk Gong, Jakarta Utara.Menu yang dipesan: Wan Tan Mie
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Okuzono Japanese Dining [ Senopati, Jepang ]
Good Food and Nice Ambience
Okuzono merupakan salah satu restoran Jepang yang ada di Senopati. Tempat restoran disini memang sebelas dua belas seperti Twelve dari luar memang kecil, tetapi dalam nya lumayan luas juga dan ambience disini keren banget. Bisa banget untuk foto-foto ala instagramable gitu.Â
..Â
Sebelum teman-teman datang ke restoran ini, harus melakukan reservasi terlebih dahulu. Setelah melakukan reservasi, langsung datang ke tempat nya. Disana mereka juga menyediakan jasa valet kalau teman-teman ga mau ribet cari parkir.Â
..Â
Disini saya coba beberapa menu:Â
..Â
1. Sango Sushi Set (Rp 130.000)Â
Sango Sushi Set disini ada 3 small bowl. Ada unagi, soft shell crab, dan marinated gyutan. Nasi jepang tak perlu diragukan lagi enak dan makin nikmat di setiap mangkok ada telur dadar.Â
..
Unagi disini tidak kalah enak nya. Bumbu khas Jepang disini meresap ke unagi dan tidak ada duri-duri nya. Soft shell crab disini enak dan crunchy buanget. Gyutan disini seperti empal western teksturnya. Tetapi enak untuk segi rasa.Â
..Â
2. Shrimp & Mushroom Chawan-Mushi (Rp 45.000)Â
Chawan-Mushi disini lembut tekstur dari egg nya. Shrimp disini ketika dimakan crunchy dan mushroom disini kenyal dan enak.Â
..Â
3. Aburi Salmon Roll (Rp 90.000)Â
Sushi disini enak ketika aku makan. Tapi dengan harga segitu menurut aku biasa aja. Tapi ketika aku makan bersama wasabi mayo dan soyu sauce itu enak. Bagian isian sushi di dalam masih fresh.Â
..Â
4. Tori Maze Soba (Rp 95.000) Aku sangat terkesima dengan soba disini. Tekstur soba disini lembut, rasa nya endulita banget dimana perpaduan manis, gurih, pedas halus, dan chicken disini lembut ketika aku makan.Â
..Â
5. Torimono Yuzu-Ton (Rp 65.000)Â
Menu ini cara masak chicken disini grill. Tekstur ayam disini lembut, ada variasi bagian dada dan paha. Yuzu pepper disini memang terkenal dengan cita rasa asem, sayang nya kurang keluar rasa nya.Â
..Â
6. Torikara Ponzu (Rp 60.000)Â
Berbeda dengan menu sebelum nya, chicken disini digoreng tepung. Bagian permukaan luar chicken crunchy serta bagian dalam masih juicy. Ponxu Sauce disini enak. Asem dan pedas disini lumayan berasa dan balance.Â
..Â
7. Ishikari Nabe (Rp135.000)Â
Menu ini isinya ada Hokkaido style Salmon dan Scallop Nabe. Kuah dari hidangan ini enak dan seger banget.Â
..Â
8. Salmon Ikura Don (Rp 165.000)Â
Menu ini ada salmon sashimi dan setengah matang yang dipadukan dengan sea urchin sauce. Buat rasa enak, nasi jepang disini lembut dan sudah pasti enak, salmon disini kalau dipadukan dengan saus masih oke hanya saja kurang mewah aja. Karena sea urchin sauce disini bisa ditonjolkan lebih baik lagi dari segi rasa.Â
..Â
9. Ice Genmaicha Japanese Tea (Rp 45.000)Â
Mirip kayak ocha tapi pas aku minum rasanya seperti hampir mendekati corn tea.Â
..Â
Tapi entah kenapa mereka menyajikan miso soup itu terakhir. Alangkah baiknya, menyajikan miso soup kalau saya pribadi diawal saja.Â
..Â
Buat harga sama rasa sesuai budget dan boleh banget dicoba. Pelayanan disini sangat memuaskan, bisa menerima feedback dari customer dengan baik, dan tempat disini sangat bersih.Â
..Â
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.Â
..Â
📍Okuzono Japanese Dining - Jl. Suryo No.1, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.Menu yang dipesan: Sango Sushi Set, Shrimp & Mushroom Chawan-Mushi, Aburi Salmon Roll, Tori Maze-Soba, Torimono Yuzu-Ton, Tori Kara Ponzu, ishikari nabe, Salmon ikura don, Genmaicha Japanese
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.2To The Bone [ Grogol, Barat ]
New Opening Cafe at Grogol
CONGRATULATIONS FOR OPENING TO THE BONE CAFE.
..
Lokasi kafe disini ada di Jl. Rawa Bahagia I No. 12 Grogol. Akses parkir disini cukup lebar, kalau penuh lumayan ribet, dan tempat nya cocok untuk nongkrong-nongkrong cantik. Sayang nya space tempat ini kecil.
..
Disini aku coba satu makanan dan satu minuman:
..
1. Short Ribs Sandwich (Rp 80.000)
Roti yang mereka gunakan adalah roti panini. Ada 5 jenis roti disini yaitu panini original, panini black sesame seed, panini multiseed, panini pamersan, dan focaccia. Untuk isian roti ada dua yaitu short ribs (Rp 80k) dan chicken (Rp 55k).
..
Roti panini yang saya dapat adalah original. Dia roti nya di panggang dlu untuk mendapatkan tekstur crunchy dan berasa di hidangan tersebut. Short ribs disini enak dan empuk. Tulang ribs disini mudah dilepas supaya pada saat dimakan lebih mudah. Saus disini enak, manis, gurih dari bbq sauce, dan lettuce disini menambahkan kesegaran di hidangan tersebut.
..
2. Brown Sugar Latte (Rp 18.000)
Brown Sugar Latte disini menggunakan kopi robusta (70%) dan kopi arabica (30%). Kalau saya pribadi cocok dengan komposisi robusta dan arabica. Dia masih ada taste pahit yang pas dan brown sugar disini seperti nya agak sedikit kurang keluar manis dari karateristik brown sugar tersebut.
..
Buat harga sama rasa sesuai budget. Pelayanan disini sangat memuaskan dan tempat juga bersih. Selamat makan.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍To The Bone - Jl. Rawa Bahagia I No. 12, Grogol, Jakarta Barat.Menu yang dipesan: Short Ribs Sandwich, Brown Sugar Latte
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
4.4Istana Nelayan [ Serpong, Indonesia ]
Family Resto at Istana Nelayan Serpong
Istana Nelayan cabang kedua ini berada di Komplek Serpong Town Square atau paling mudah di ingat dekat dengan pintu tol arah mau ke Jakarta. Memang tempatnya mudah dilihat dari luar, tapi masuk ke dalam lumayan besar tempatnyaÂ
..Â
Disambut dengan kapal besar dengan tulisan Istana Nelayan yang merupakan area dining room indoor terdapat beberapa ruangan privacy untuk customer yang mau mengadakan acara besar. Ruangan outdoor disini juga tidak kalah bagus. Ada wahana main untuk anak-anak, saung untuk menikmati makanan ditemani dengan sekeliling tanaman di restoran ini dan ada mini zoo juga buat animal lovers. Boleh dibilang konsep restoran ini lebih ke family resto.Â
..Â
Selama pandemi covid 19, mereka tidak buka mini zoo dengan waktu yang tidak ditentukan. Tapi aku merasa sangat kagum sama pelayanan disini. Waitree disini menghidangkan makanan menggunakan roller blade (sepatu roda) yang menurut aku sangat kreatif dan menghibur. Selain itu, mereka menyajikan makanan juga cepat dan ramah banget.Â
..Â
Disini aku coba beberapa menu:Â
..Â
1. Ikan Gurame Saus Belacan (Rp 126.000)Â
Ikan gurame disini bagian permukaan luar kurang crunchy. Saus Belacan disini kurang keluar dari segi rasa.Â
..Â
2. Cumi Goreng Tepung (Rp 65.000)Â
Cumi goreng tepung disini juga enak dan tidak alot. Bagian permukaan luar cumi disini crunchy.Â
..Â
3. Udang Mayonaise (Rp 90.000)Â
Udang mayonaise disini tidak kalah enak nya. Bagian permukaan luar udang masih crunchy dan terbalut sama mayonaise nya. Kalau anak-anak yang makan di resto ini cocok banget pesan menu ini.Â
..Â
4. Sop Buntut (Rp 130.000)Â
Sop buntut disini enak dibandingkan dengan cabang pertama di hotel. Kematangan buntut disini bagus dan empuk. Kuah kaldu disini gurih nya pas dan tidak terlalu banyak daun bawang.Â
..Â
5. Kangkung Hotplate Seafood (Rp 40.000)Â
Kangkung disini juga enak. Seafood disini juga fresh dan matang nya pas. Hidangan ini menggunakan bumbu belacan yang berasa banget. Tapi hati-hati hidangan ini sudah mau mengarah asin.Â
..Â
6. Tahu Kipas (Rp 40.000)Â
Tahu kipas disini tidak berminyak. Isian tahu kipas juga enak. Tapi tahu kipas ini butuh banget saus untuk menambah cita rasa manis dan asem.Â
..Â
7. Coklat Classic Ice (Rp 40.000)Â
Ice chocolate disini enak tapi sedikit kurang seimbang antara air dengan cocoa bali powder.Â
..Â
Harga sama rasa dengan konsep family resto sesuai budget. Tempat disini juga bersih dan bakalan balik kesini dan merekomendasikan ke teman-teman untuk mengunjungi restoran ini buat acara besar.Â
..Â
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.Â
..Â
📍Istana Nelayan - Komplek Serpong Town Square. Jl. MH. Thamrin KM 7, Serpong, Tangerang Selatan.Menu yang dipesan: Ikan Gurame Saus Belacan, Tahu Kipas, Coklat Classic, Kangkung hotplate seafood, cumi goreng tepung, udang mayonaise, Sop Buntut
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6The Alley [ Senayan, Bubble Tea ]
Nothing Special
The Alley merupakan minuman boba yang cabang nya sudah banyak di Indonesia. Kebetulan banget aku nemuin tenant ini di Pekan Jajanan Kekinian bersama pergikuliner.
..
Karena penasaran dan haus juga, jadi pesan brown sugar deerioca milk ukuran small seharga Rp 33.000. Kesan aku minum dari awal hingga akhir biasa aja dan tidak spesial banget. Manis dari minuman ini pas, susu juga berasa, boba disini lumayan empuk, dan brown sugar disini kurang keluar. Setelah minum ini jadi tidak tertarik lagi karena manis dari brown sugar pelahan sudah mulai pudar alias hilang.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍The Alley - Senayan City, Lantai 5, Delicae Food Court. Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan.Menu yang dipesan: BROWN SUGAR DEERIOCA MILK
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6North Pole Gelato [ Sunter, Es Krim ]
Cute Ice Cream and Delicous
North Pole Gelato pernah aku kunjungi pas di Gandaria City tetapi sekarang sudah tak ada. Tetapi aku menemukan ini di Pekan Jajanan Kekinian bersama pergikuliner.
..
Aku pesan unicorn dengan rasa hokkaido ice cream seharga Rp 35.000. Buat rasa es krim ini enak. Manis dari es krim ini pas dan segerin. Hanya saja manis dari gulali mengganggu banget di gigi. Tapi worrh it harga sama rasa dan boleh dicoba.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍North Pole Gelato - Sunter Mall, Lantai 1, The FoodHall. Jl. Danau Sunter Utara, Sunter, Jakarta Utara.Menu yang dipesan: Unicorn
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Roti Srikaya Ajung [ Jembatan Lima, Toko Roti ]
Nostalgia dengan Selai Srikaya Ajung
Kebetulan banget Roti Srikaya Ajung ada di event Pekan Jajanan Kekinian bersama pergikuliner. Jadi aku pernah makan roti ini pada saat aku masih kuliah. Karena roti ini banyak dipesan oleh mahasiswa untuk mencari dana kegiatan UKM di kampus. Tetapi pas aku sampai bazaar, mereka juga jual selai srikaya seharga Rp 50.000. Satu jar selai srikaya lumayan banyak loh dan harus taruh di kulkas. Selai ini hanya bertahan 3-4 hari saja.
..
Karena aku pernah makan roti dia yang enak, sekarang aku membuat kreasi selai srikaya menggunakan roti tawar yang sering ditemukan di supermarket. Selai srikaya disini tuh manis nya pas dan tidak eneg. Buat teman-teman yang pertama kali makan srikaya, langsung cobain aja di Roti Srikaya Ajung.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍Roti Srikaya Ajung - Jl. Krendang Raya No. 3, Jembatan Lima, Jakarta Barat.Menu yang dipesan: selai srikaya
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Hotaru Fureto [ Senayan, Dessert ]
Japanese Toast Pudding in Jakarta
Hotaru Fureto merupakan salah satu grup restoran shabu-shabu house. Lokasi restoran ini ada di Delicae food court, Senayan City.
..
Jadi restoran ini menjual japanese toast pudding dengan menu sweet and savory. Roti Japanese toast pudding berbeda dengan pada umum nya karena roti tersebut direndam selama 24 jam dengan susu baru di toast. Pada saat dimakan seperti pudding dengan tekstur yang lembut, fluffy, dan empuk. Maka dari itu, karbohidrat disini diganti dengan roti untuk semua menu.
..
Bahan makanan yang mereka gunakan yaitu super food, seperti ada goji berry, chia seed, merupakan bahan-bahan makanan sehat. Hanya ada 3 menu sweet yang menggunakan bahan tersebut seperti recolte, grace yogurt, dan au chocolate.
..
Disini aku coba dua menu yang best seller disini:
..
1. Brioche Brulee (Rp 48.000)
Khusus menu ini, mereka menggunakan brios, makanya beda dari yang lain. Buat rasa dari hidangan ini enak. Caramalized dari gula memiliki tekstur crunchy, manis nya pas, dan tekstur bagian atas roti brios seperti makan cream brulee pada umum nya. Untung nya whipping cream disini tidak terlalu banyak, tidak manis, dan set whipping cream nya. Ada nya strawberry menambah cita rasa asem dan kesegaran dalam suatu hidangan tersebut.
..
2. Salmon Frites (Rp 78.000)
Untuk menu ini menggunakan Japanese Toast Pudding. Hidangan ini terdiri dari toast dengan topping beef, salmon tar tar sauce, potato wedges, dua potong alpukat, egg, dan salad.
..
Pertama aku nilai dari cita rasa hidangan ini. Toast disini enak dan tekstur nya lembut, fluffy, dan empuk. Salmon disini enak dan lumayan crunchy ketika dimakan. Saus tar tar disini lumayan creamy. Telur disini enak dan seasoning dengan baik, dan salad masih fresh dan perlu adanya dressing.
..
Minus nya dari hidangan savory ini adalah double karbo. Kalau sudah ada toast, tidak perlu ada potato wedges. Karena dari segi komposisi berat sekali. Ini juga berlaku menu savory lain nya.
..
Buat harga sama rasa untuk sweet sesuai budget dan pengen coba menu sweet yang lain. Untuk savory masih oke harga sama rasa. Karena masih ada beberapa kekurangan yang masih bisa diperbaiki. Pelayanan disini bagus dan tempat juga bersih.
..
For Your Information, mereka juga ada voucher Rp 25.000 dengan syarat pembelian minimal Rp 75.000.
..
Follow instagram: alvinjohanes18 untuk info kuliner yang akan aku kunjungi selanjutnya.
..
📍Hotaru Fureto - Senayan City, Lantai 5, Delicae Food Court. Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan.Menu yang dipesan: Brioche Brulee, Salmon Frites
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.