12 Cafe Keluarga di Senopati yang Terbaik

9 November 2023 | 0 Komentar

Akhir pekan biasanya menjadi momen untuk berkumpul bersama keluarga. Entah itu, rekreasi atau sekedar makan bersama. Sayangnya, tempat rekreasi di Jakarta terbilang sangat sedikit atau bisa dihitung jari, sehingga butuh liburan panjang untuk bisa rekreasi sepuasnya ke luar kota. Akan tetapi, kalau perihal tempat makan yang bisa dikunjungi untuk acara makan bersama, Jakarta punya banyak tempat makan recommended. Salah satunya kamu bisa memanfaatkan cafe keluarga di Senopati yang seru buat acara hangout bersama keluarga. Tak perlu tempat mewah untuk bisa mewujudkan acara makan bersama yang seru, cafe di Senopati yang family friendly ini pun bisa menjadi opsinya. 


Cafe di Senopati ini punya pilihan menu makanan dan minuman yang nikmat buat disantap bersama keluarga. Selain itu, tempatnya juga instagenic buat berfoto-foto mengabadikan momen bersama. Kalau kamu butuh bantuan dalam memilih menu atau hal lain, ada staff cafe yang dengan siap siaga membantu. Pokoknya dijamin seru deh kalau kamu ajak keluarga buat hangout ke cafe ini. Sebagai referensinya, ini dia 12 cafe keluarga di Senopati yang kamu jadikan opsi terbaik! 

KINA

Jl. Birah II No. 82, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Dinner at Kina

Tempatnya luas banget, terbagi jadi beberapa bagian. Staffnya rajin datang ke meja, sangat komunikatif sampai jelasin menu yang rekomen buat di pesan.

Chief Coffee

Jl. Ciragil I No. 11, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Good service

Begitu masuk wah tempatnya keren bgt sih, industrial artsy gitu. Overall servicenya bagus, kopinya juga oke.

South Coffee

Jl. Cisanggiri V No. 8, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Cozy cafe❤

Tempatnya cukup spacious, smoking area ada di indoor dan outdoor. Interiornya kekinian banget, nyaman dan betah banget deh berlama2 di sini.

Kopi Ribur

Jl. Cikajang No. 1, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

new coffeeshop with good ambience!🤩

Pertama kali kesini, rupanya tempatnya tenang & nyaman bgtt gituu! karena sepi jadinya berasa milik sendiri hahaha, tp enak bgt sih disini, cocok bgt buat work from cafe maupun hangout. Overall makanan & minumannya cukup enak2.

Nur Corner

Jl. Jenggala II No. 9, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Nusantara restoran

Ga expect banyak tp ternyata pas dicoba bener-bener enak bgt sih dari mulai appetizers, main course, dessert sm minumannya. Harganya juga worth it ga terlalu mahal untuk kawasan senopati. Tempatnya comfy serta pelayanannya ramah.

Greyhound Cafe

Jl. Gunawarman No. 36A, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Greyhound buka di Senopati

Cafe ini terbagi atas area smoking dan non smoking. Interiornya keren, sangat kental nuansa industrialnya. Outdoor areanya juga keren. Sore atau malam lebih oke untuk nyantai2 di outdoor.

Nur Corner

Jl. Jenggala II No. 9, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Indonesian Comfort Food

Overall makanan disini enak2, tempat nyaman, pelayanan bagus dan ramah2. Deff akan balik lagi sih, apalagi menu2 nya juga comfort food semua.

Fume Kertanegara

Jl. Kertanegara No. 37, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Cabang dari kemang

Yang di senopati ini tempatnya bagus, interiornya modern dan kekinian, seating areanya juga luas, ada indoor dan outdoor, ada private room juga. Nyaman juga tempatnya.

Cliq Coffee & Kitchen

Jl. Cipaku I No. 9A, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

aku sih, nge-cliq

Pertama kali hadir, gue tau coffee shop ini dari twitter. Sebuah tread dibuat dan di-share, katanya ini tempat syakeep lah. Nongkrong-nongkrong ganteng pun terjadi, dan ditemani Hot Chocolate yang rasanya enak banget

Oddity Coffee

Jl. Senopati No. 66, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Cafe aesthetic di daerah Senopati

Uda pernah coba ke cafe oddity yang di kelapa gading dan suka sama vibes coffeeshop disana
Iseng cobain yang di senop ternyata cozy juga buat sambil kerja

Pison

Jl. Kertanegara No. 70, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

All time favorit!

All time favorit cafe di senopati. Pison ini asalnya dari surabaya. Tempatnya cukup besar dengan interior industrial yang kece. Aku dan keluarga sering kesini karena cocok dengan coffee dan makanannya.

Kudose Cafe & Bistro

Jl. Ciranjang No. 9, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Hidden Cafe di lantai 2

Waktu pertama kali masuk ke coffee shop ini, aku langsung nostalgia dengan ambiencenya karena konsepnya yang seperti di rumah sendiri dan tenang🥹

Topik artikel ini: