9 Restoran Salmon di Jakarta yang Enak dan Sehat
Salmon terkenal sebagai ikan yang kaya akan gizi seperti omega-3, asam amino, kalsium, zat besi, magnesium, serta kandungan lainnya yang bermanfaat untuk tubuh. Salmon bisa menjaga kesehatan jantung, mengurangi resiko stroke, meningkatkan fungsi pembuluh darah, mengatur metabolisme tubuh, mengatasi penyakit Alzheimer, dan masih banyak lagi. Olahan salmon yang paling umum biasanya dibuat menjadi sushi atau sashimi, namun ternyata salmon juga enak lho untuk diolah menjadi olahan lainnya. Soal rasa? Olahan salmon dari beberapa restoran berikut sudah terkenal enak karena diolah oleh orang-orang yang ahli di bidangnya. Untuk kamu penggemar olahan salmon, PergiKuliner sudah merangkum sembilan restoran salmon di Jakarta yang enak dan sehat. Langsung saja, yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini
Wyl's Kitchen - Veranda Hotel Pakubuwono
Veranda Hotel Pakubuwono, Lantai Lobby
Jl. Kyai Maja No. 63, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Super Nice Ambiance
Ini tempat yang bener-bener fotogenik! bagus banget tempatnya. Grilled salmon red onion & cherry aioli with crispy horenzo. Salmonnya bagus banget di platingnya. Overall, makanan disini cukup oke dan sepadan dengan harganya.
Cork&Screw
Plaza Indonesia, Lantai 1
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Sweet lunchie
Stlh liat2 saya pesan pan seared salmon, the signature fried rice , snail puff in creamy sauce sma pork aglio e olio . Pertama rasa salmon nya enak cma terdapat kaya nasi plus ketumbar. Salmon nya udh ok
Peacock Lounge - Fairmont Jakarta
Fairmont Jakarta, Lantai Ground
Jl. Asia Afrika No. 8, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
High tea yg lagi hits
Waa ada yang baru ni lagi hits bgt tempat buat ngobrol asik dan santai2 suasana pun homie bgt . Saya pesan salmon steak nya sma spinach quice enak rasanya kedua nya tersebut .
Ninety-Nine
Ranch Market, Lantai 2
Jl. Pesanggrahan No. 2, Puri, Jakarta Barat
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Cozy Place
Ninety-Nine adalah salah satu restoran untuk makan cantik di daerah puri. Tempatnya cukup besar dan cozy! Buat Caesar Salad sama Grilled Salmonnya lumayan enak. Ya saladnya kayak salad-salad biasa, buat salmonnya di grilled cukup baik.
Union
Plaza Senayan, Lantai 1, SOGO
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Suasana dan Rasanya TOP
Saya mencoba Crispy Skin Salmon, Pan Seared Barramundi, Porcini Crusted Short Ribs w/ Japanese Rice dan untuk Dessert saya mencoba Valrhona Chocolate Souffle, Cronuts Cinammon. Crispy salmon nya, enak, porsi nya juga pas. Harga nya emang mahal tapi terbayar kan dengan rasa dan suasana di sini :)
Sushi Masa
Grey Building, Lantai 3
Jl. Tuna Raya No. 5, Penjaringan, Jakarta Utara
Di atas Rp. 200.000 /orang
Fresh like from heaven!
Saya selalu memesan salmon sashimi karena menurut saya disini salmonnya beda dengan restoran-restoran lainnya, SANGAT FRESH!
Ootoya
Senayan City, Lantai Lower Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Resto Jepang Favorit
Salmon sashimi, dari segi warna agak pucat, tapi ternyata rasanya fresh. Satu porsi isi enam slice, potongannya tebal berdampingan dengan wakame dan washabi.
Kabuto
Pacific Place Mall, Lantai 4
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Mazesoba favorit
Salmon dengan melted cheese, mentai sauce, tobiko dan tempura crumbs yang disajikan di cangkang kerang. Enak banget. Recommended.
New Outlet in Senopati Area
Paling suka dengan Creamy Miso Salmon-nya yang dimasak sempurna, dengan tekstur yang masih moist di bagian tengah. Disajikan dengan sauteed mixed mushroom, tamagoyaki, sprinkle furikake dan creamy miso sauce yang gurih rasanya.