









-
4.8Sumoo Pui [ Kelapa Gading, Jepang ]
Japanese Curry for the First Time
Sumoo Pui -- Restoran yang menjual makanan khas Jepang di area Dotonbori food court, Mall Of Indonesia. Pertama kalinya aku makan Japanese Curry di sana.
Aku mencoba menu Chicken Katsu Curry seharga 43k. Untuk ukuran makanan mall dengan porsi sebesar ini dan rasa seenak ini, hitungannya masih worth it lah menurut gue.
Rasanya?
Gue sempat berekspetasi ini rasanya bakalan enek kalau gak dicampur nasi dan sempat melihat kalau nasinya gak sebanyak karinya. Tapi, ini benar-benar di luar ekspetasi gue.
Nasinya ternyata porsinya banyak pas dicampur dengan si currynya. Terus, rasa currynya benar-benar gurih banget. Gak enek seperti yang gue ekspetasikan sebelumnya. Enak, gurih, rasa currynya benar-benar dominan di mulut. Campur nasi enak, digadoin juga enak.
Terus, katsunya juga gue suka. Asin gurih, juicy, crispy, dan pastinya gak berminyak. Dan kalau udah dicampur sama si curry dan nasinya, itu jadi makin lebih nikmat.
Must try banget, sih ini! Pelayanannya juga ramah.Menu yang dipesan: Chicken Katsu Curry
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2UN Bakes [ Kelapa Gading, Toko Kue ]
Ngopi Santai
UN Bakes -- Cafe sekaligus bakery yang berada di Mall Kelapa Gading. Tepatnya di Gading Walk, deretan Baskin Robina samping Kopi Kenangan.
Di sini, gue memesan Kopi SusUN seharga 30k. Masih wajar lah ya harganya, gak mahal, gak murah juga. Gue beli yang hot.
Rasanya?
Enak. Didominasi oleh rasa manis susu tapi, tetap ada hint pahit dari si kopinya jadinya gak manis-manis banget dan tetap si kopinya kerasa. Lalu, krim yang berada di bagian atas kopinya juga menambah sedikit rasa gurih yang pas di kopinya.
Ambience tempatnya enak. Mereka semi outdoor jadinya cocok kalau buat suasana lagi covid gini. Tetap terbuka namun, teduh. Di dalamnya juga mereka menyediakan buku-buku yang bisa kalian baca sambil nongkrong.
Pelayanannya juga ramah.Menu yang dipesan: Kopi Susun
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4KOI The [ Kelapa Gading, Kafe ]
Mini Cup
Koi -- Memutuskan mampir ke sini buat cobain menu baru mereka yang biscuit series.
Di sini, gue cobain menu Biscuit Series mereka yang varian Milk Tea ditambah boba. Harganya sekitar 30k kalau gak salah. Dan ukuran gelasnya kecil. Harganya menurut gue agak overpriced. Soalnya, mereka minumannya disajikan di gelas yang kecil. Tapi, karena ini di mall, mungkin bisa dibilang worth it juga.
Rasanya?
Manisnya pas. Rasa milk teanya dominan di lidah. Manisnya gak kemanisan, benar-benar pas dan balance rasanya di lidah. Tekstur bobanya kenyal padat dan gak terlalu kerasa tapiokanya. Untuk si biskuit, cuma hiasan doang, gak terlalu mempengaruhi rasa si minumannya.
Ambience tempatnya rapi, bersih, dan cocok buat nongkrong. Gue coba di MKG, enak tempatnya. Pelayanannya ramah dan friendly.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Pangkep 33 [ Pluit, Indonesia ]
Seafood khas Makassar
Pangkep 33 -- Tempat jualan seafood ala Makassar yang ada di Daerah Pluit.
Di sini, gue mencoba: Cumi Goreng Mentega (65k), Ikan Kue (112,8k), Kerang Putih Saus Tauco (55k), Cumi Saus Padang (65k), Kangkung Balacan (38k), Nasi Putih (20k), & Teh Hangat (17k).
Harganya masih lumayan lah. Gak mahal tapi, gak murah juga.
Rasanya?
1). Cumi Goreng Mentega: Asin agak pahit rasanya. Fresh dan gak amis. Sayangnya, gak cocok di lidah gue.
2). Ikan Kue: Ikannya gak amis dan gak banyak duri. Rasa gurih bumbunya kerasa. Pakai sambal kecap makin nikmat.
3). Kerang Putih Saus Tauco: Rasanya asam dan agak sepet. Gak amis. Namun, lagi-lagi ini gak cocok di lidah gue.
4). Kangkung Balacan: Rasanya lumayan dan bumbu kangkungnya kerasa. Gak terlalu pahit
5). Cumi Saus Padang: Enak. Rasanya asam gurih dan gak pedas.
Ambience tempatnya lumayan bersih. Tempatnya juga luas dan tempat duduknya banyak. Pelayanan ramah dan friendly.Menu yang dipesan: Cumi Goreng Mentega, ikan kue, Kerang Putih Saus Tauco, Kangkung Balacan, Cumi saos padang
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Reddog [ Kelapa Gading, Korea ]
Hotdog Toppoki
Reddog -- Karena kebetulan dia udah buka cabang di Mall Kelapa Gading, gue memutuskan buat cobain. Mengingat, gue dari kemarin udah ngebet beli ini gara-gara banyak food vlogger yang udah review. Soalnya, gue penasaran juga.
Di sini, gue memesan paket Combo 1 Original yang terdiri dari: Potato Mozza Sausage dan Toppoki dengan Extra Mozarella aeharga 59k (sudah termasuk pajak). Di sini, gue memesan level kepedasan 2, yaitu: level spicy.
Harganya masih worth it lah ya untuk ukuran makanan Korea di dalam Mall. Porsinya juga mengenyangkan.
Gimana rasanya?
1). Toppoki: Rasa toppokinya enak. Kuahnya itu rasanya didominasi oleh rasa gurih dan pedas serta ada sedikit rasa pahit di mulut. Tekstur kuahnya kental. Pedasnya bisa dinikmati. Dan rasa kejunya juga mempengaruhi rasa gurih si kuah toppokinya. Toppokinya teksturnya enak, kenyal padat. Dan mereka menyediakan juga dengan odeng yang juga gurih dan enak serta pas dimakan bersama si kuah toppokinya.
2). Pottao Mozza Sausage: Merupakan corndog kentang isi keju mozarella dan sosis. Gue campur dengan semua saus yang tersedia di sana. But, honestly, sausnya gak mempengaruhi rasa. Rasa gurih kentang dari hotdognya jauh lebih kerasa di mulut. Isiannya mozarella sama sosisnya juga banyak, sampai ada tarikan panjang kalau kita makan mozzanya. Oleh karena itu, dibanding campur saus di atas hotdognya, gue lebih rekomendasiin kalian makan ini hotdognya dengan cara dicelupin ke kuah toppokinya, menurut gue ini jauh lebih enak.
Tempatnya juga enak, meski tempat duduknya terbatas dan ya... kursinya mereka pakai kursi tinggi gitu. Pelayanannya ramah dan friendly.Menu yang dipesan: Combo 1 Original
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Janji Jiwa X [ Kelapa Gading, Minuman ]
Kopi Soeram
Janji Jiwa -- Gue memutuskan buat ke sini untuk duduk-duduk sambil ngopi. Janji Jiwa yang gue cobain itu yang ada di Gading Walk, MKG.
Di sini, gue mencoba Kopi Soeram reguler seharga 23k (termasuk pajak). Menurut gue, ini lumayan murah, sih harganya.
Rasanya?
Rasa kopinya enak, menyegarkan. Rasanya manis dan ada hint pahitnya. Tapi, rasa manisnya itu unik. Kenapa unik? Karena rasa manisnya menurutku mirip rasa manis gula aren yang ada asamnya juga. Jadinya varian yang satu ini emang unik menurutku rasanya.
Ambience tempatnya juga lumayan. Mereka ada outdoor sama indoor. Kalau yang indoor mereka ada tempat duduk yang buat ramai-ramai sama sendiri-sendiri. Jujur, sih kalau tempat duduk yang sendiri-sendiri rada gak nyaman tempatnya tapi, enak ada charging station.
Kalau yang outdoor, itu jauh lebih nyaman dan cocok banget buat nongkrong bareng-bareng sama teman. Pelayanannya ramah.Menu yang dipesan: Kopi Soeram
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
5.0Layar Seafood [ Kelapa Gading, Indonesia ]
Seafood Layar
Layar -- Tempat jualan seafood yang ada di Sedayu City, Kelapa Gading.
Di sini, gue mencoba: Tahu Kipas (25k), Udang Saos Padang (55k), Cumi Telor Asin, Ikan Ayam-Ayam, & Jus Stroberi. Harganya termasuk worth it untuk ukuran seafood.
Rasanya?
1). Tahu Kipas: Isinya ada sayuran, udang, sama semacam hancuran daging tapi, aku gak tahu namanya apa. Rasanya gurih, ada manisnya, dan udang di dalamnya juga besar. Renyah dan gak berminyak.
2). Udang Saos Padang: Udangnya cukup besar. Didominasi oleh rasa asam manis gurih dari saosnya dan menurutku gak pedas.
3). Ikan Ayam-Ayam: Rasa ikannya kurang begitu tasty menurutku. Entah kenapa, aku merasa rasanya agak tawar.
4). Cumi Telor Asin: Rasanya kalau makan langsung didominasi sama tepung dan telor asin. Tapi, kalau dibawa pulang, dibungkus, dan dipanasan keesokan harinya, rasanya jadi jauh lebih enak. Gak tau kenapa kalau ini makanan dibungkus dan dipanasin, besokannya jadi lebih berasa dagingnya juga gak cuma tepung sama telor asinnya doang.
5). Sambal matah: Pedas gurih dan bisa dinikmati.
6). Jus Stroberi: Menyegarkan, asam dan manisnya pas.
Ambience tempatnya, enak. Luas banget dan bersih. Tempat duduknya banyak. Banyak spot yang photogenic. Ada outdoor sama indoor.
Pelayanan ramah dan friendly.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Coffeegasm [ Kelapa Gading, Kafe ]
Coffeegasm
Coffeegasm -- Sebuah kafe yang terletak di Ruko MOI Italian Walk. Dekat lobby menuju Mall Of Indonesia. Gue sering banget lewatin ini tempat tiap ke MOI, sayangnya suka gak dapat kesempatan buat berkunjung ke kafe ini.
Di sini, gue memesan Passionfruit Tea Frappe seharga 40k. Rada overpriced menurut gue untuk minuman segini.
Rasanya?
Ya, lumayan. Rasanya mirip sama jus jeruk tapi, dibikin dalam bentuk smoothies. Dominan ke rasa asam dan sedikit manis... mirip-mirip lah sama rasa jus jeruk tapi, kalau dibikin versi smoothies. Plus, ada tekstur foamynya di atas minuman ini.
Ambience tempatnya juga enak, cozy dijadikan tempat nongkrong. Pelayanan ramah dan friendly.Menu yang dipesan: Passion Fruit Tea Frappe
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4McDonald's [ Kelapa Gading ]
Taste of Japan
McDonald Taste of Japan -- Gue gak tau, sih ini menu masih ada atau gak.
Di sini, gue mencoba Yakiniku Burger (Beef), Spicy Nori McFlavor Fries, Sakura Fizz, dan Ayam Gorengnya. Gue lupa harganya, maaf. Gak nyimpan struk dan kebetulan gue ganti device Gojek, jadi historynya udah hilang.
Oke, langsung ke rasa.
1). Yakiniku Burger (Beef): Rasanya didominasi oleh saus asam manis dari si bumbu teriyaki, di dalamnya ada wortel sama kubis yang diiris dan diberi bumbu, serta ada perpaduan rasa gurih dari si dagingnya. Tekstur rotinya rada mirip sama tekstur bakpao. Untuk tekstur dagingnya... satu kalimat: tumben banget pattynya McD enak. Seriusan, biasa kalau gue pesan burger McD, biasa daging pattynya selalu tipis dan kering. Tapi, untuk kali ini, nggak... pattynya tebal dan cukup juicy jadinya enak, gak seperti patty McD kek biasa. Makanya, gue bilang tumben.
2). Sakura Fizz: Semacam minuman bersoda gitu. But, surprisingly rasanya justru lebih condong ke asam dibanding manis.
3). Spicy Nori McFlavour Fries: B aja rasanya. Rada plain juga. Bumbu norinya nggak ngaruh sama rasanya, jadinya ujung-ujungnya rasanya sama aja kek french fries McD yang biasa.
4). Untuk ayam gorengnya rasanya lumayan. Bumbu tasty dan cukup juicy.Menu yang dipesan: Yakiniku Burger, sakura fizz, Spicy Nori McFlavour Fries
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Platinum Grill [ Kelapa Gading, Jepang ]
Marble Steak
Platinum Grill -- Tempat jualan grilled steak ala Jepang yang terletak di Mall Kelapa Gading. Diambil sebelum PPKM.
Di sini, gue memesan: Marble Beef Steak seharga 62,727. Buat harganya masih wajar dan oke untuk ukuran steak di dalam mall.
Rasanya?
Enak. Dia dagingnya benar-benar empuk. Soalnya, dia disediakan secara setengah matang tapi, tenang aja... mereka dihotplate jadinya kalian bolak-balikin bakalan full mateng.
Hal kayak gini, bikin dagingnya jadi empuk banget. Rasanya juga benar-benar gurih, juice di dalam dagingnya benar-benar tasty, dan dengan adanya butter... bikin rasa dagingnya jadi buttery.
Ambiencenya juga nyaman, bersih. Pelayanannya pun ramah dan friendly. Untuk makanan grilled kayak gini, pelayanannya termasuk cepat.Menu yang dipesan: Marble Steak
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.