















-
4.0Steam & Brew [ Kemang, Kafe ]
Hidden gem
Coffee shop di daerah kemang yang menurutku hidden gem banget!. Dari luar keliatannya tempatnya kecil banget tapi ternyata dia punya backyard yang luas, ada taman dan ada kolam renang (tapi ga bisa dipake brenang ya). Seating areanya juga ada di outdoor. Aku kesini pas sore-sore, enak banget deh hawanya adem. Disini ternyata kadang digunakan untuk acara wedding, pantesan outdoornya kece.
Minumannya cukup bervariasi, tapi menu makanannya cuma dikit hanya ada snack aja. Kita pesen beberapa, ada piccolo 30k, capucino 35k, ritz velvet 38k, matcha oreo 38k, ritz choco 38k dan lasagna. Minumannya enak-enak juga nih, coffeenya juga enak, cukup strong, lasagnanya juga lumayan. Next time pasti balik lagi kesini.Â
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
2.8Mie Alip [ Sawah Besar, Indonesia ]
Mie ayam halal
Nyobain bakmi ayam halal yang katanya enak banget. Dia jualannya di ruko, tapi proses masaknya tetap di gerobak, ada seating areanya juga disitu. Tempatnya sih ga gede dan ga gitu bersih ya, aku beli untuk take away aja mie ayam dan bakso goreng. Mie ayamnya mnurutku biasa aja sih, kurang pas di lidahku gurihnya, bakso gorengnya enak. Porsi mienya cukup besar untuk personal
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Lumiere [ Pondok Indah, Toko Kue ]
Enakkk bgt lava cheese nya
Lumiere ini adalah bakery milik keluarga artis Anang & Ashanty. Tempatnya di ruko pondok indah plaza, tidak jauh dari pondok indah mall. Tempatnya cukup besar ada 3 ruko dijadikan 1, lantai bawahnya bakery, lantai atas ayam Asix yang masih milik mereka juga. Seating areanya cukup banyak, waktu aku kesana ruamee banget, padahal masih periode new normal, tapi orang2 ga takut pada dine in rame2 disini wkwk.Â
Aku beli take away aja, pas aku kesini kue2nya sudah banyak yg habis, jadi cuma sisa lava cake saja. Aku beli best sellernya yang lava cake cheese original. Sumpah deh, awalnya aku ga expect terlalu tinggi sama kue artis, karena biasanya zonkk, tapiii ini kue beneran asli enak banget. Sekotak kecil kira2 diameter 15cm, harganya 80k, packagingnya juga bagus, kalau untuk gift ok banget. Cobain deh aslik nagihh enak bangett lohh, sponge cake di tengah dan atasnya ada cheesenya.Â
Selain itu aku juga beli es kopi susu kampung (20k), enak juga kopi susunya, kopinya cukup strong, tidak terlalu creamy dan manisnya pas.Â
Well, next time pastii bakal balik lagiHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Chung Chun [ Kelapa Gading, Snack ]
Corn dog
Aku beli chung chun ini melalui aplikasi gojek. Penasaran banget sama chung chun, specialitynya adalah corndog, street food yang famous di korea. Jadi corn dog disini ada beberapa variasi, bagian luarnya ini lapisan tepung, kemudian dalamnya ada yg isi sosis, keju, dan fish cake. Aku beli yang isi chicken sausage (18k) dan chicken sausage with chedar (24k). Disajikan dengan saus sambel dan mayonese.Â
Ukuran corn dog ini cukup besar, tapi menurutku sih biasa banget rasanya. Lapisan tepung bagian luarnya yang menggembung itu lumayan tebal, tapi rasanya tepung banget, kurang ada rasa gurih. Saussagenya biasa aja, yang pake chedar malah chedarnya ga terlalu terasa.ÂHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Mister & Misses Cakes [ Bogor Tengah, Kafe ]
Cake nya enak-enak banget
Cake shop baru di Bogor. Tempatnya cukup besar dengan seating area yang cukup banyak, bersih dan interior yang serba pink, awalnya aku ga expect terlalu tinggi sama coffee shop ini, karena pikir di Bogor jarang banget ada cake shop yang bener2 enak.Â
Menu kuenya cukup bervariasi, dipajang sangat menarik di etalase. Aku coba beberapa menunya yang slice yaitu mini strawberry tart 32k, le favori ussy 35k, dan swiss cherry tart 35k. Surprisingly rasa cakenya semua enak-enak banget loh, beneran sekelas rasa cake di cake shop mahal, tapi di mister cake ini harganya yang relatif terjangkau. Next time pasti bakal kesini lagi deh. Suka banget sama cakenya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Starbucks [ Kelapa Gading, Kafe ]
Green tea latte seliter
Minuman favorit selama pandemi, starbucks ini ngeluarin menu minuman 1 liter, pas banget minuman favorit aku ada yg seliter yaitu green tea latte. Ini bener-bener menghemat banget loh. Biasanya 1 cup 50rb ini 1 liter bisa untuk 4-5 cup itungannya. Enak banget green tea lattenya, always the best.
Selain minuman, aku juga delivery makanannya, ada cheese quiche, saussage croissant, sandwich. Enak-enak semua sih rasanya sama seperti biasanya.
Oh ya starbucks yang buka selama pandemi ini yang di boulevard karena ini satu-satunya yang di luar mall. Waktu mampir kesini antriannya sangat mengular, jadi aku pilih beli lewat aplikasi gojekHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Vong Kitchen - Alila Hotel SCBD [ SCBD, Barat ]
Cheese rollnya enak banget!
Selama pandemi ini, vong kitchen yang berlokasi di alila SCBD mengeluarkan menu special take out. Aku cobain menu mereka yaitu :
- cheese cream roll (130rb isi 6 pcs) : enak banget cheese roll ini, 1 pax isinya 6 pcs, gede2 banget, makan 1 aja kenyang sebenernya, karena enak jadi sekali makan 2 deh. Jadi ini croissant dalamnya cream cheese, croissantnya renyah dan empuk, cheesenya juga generous, manis asin bercampur, perfect deh rasanya. Btw menu ini mirip seperti cheese roll di Portos Bakery yang sangat famous di california. Aku pernah coba dan yang di vong kitchen ini jauh lebih enak.
- milk choux 90rb isi 3 pcs : kalau ini choux dalamnya cream milk, ini juga enak. Ukurannya juga ok lah tidak terlalu besar ataupun kecil. Tekstur chouxnya pas banget, tidak keras dan tidak terlalu lembut juga, isian cream milknya generous sekali. Enakkk
Well, next time pastinya bakal beli lagi deh, cheese rollnya aslik ngangenin banget. Enak banget!Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Tata Cakery [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]
Sponge cake hits
Tata bakery ini cukup hits di instagram, sering banget liat food blogger pada ngepost. Kebetulan pas pandemi ini mereka masi buka untuk take away.
Aku kesana untuk take away. Tempatnya cukup bagus, interior minimalis sederhana, display kue-kuenya lucu dan menarik. Speciality Tata cakery ini adalah sponge cake nya. Ada beberapa pilihan rasa sponge cake, aku coba yang 1 box isi 4. Aku coba rasa earl grey, pandan, chocolate, dan cheese. Semua cake disini 100% natural, no artificial flavour, no preservatives dan no coloring. Aku suka cakenya lembut banget, moist dan tidak terlalu manis banget, ga bikin eneg deh. Favorit aku yang pandan dan cheese, recommend banget untuk dicoba. Packagingnya juga cakep, kalau mau kasi gift cocok bangetHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0KEI Dining [ Sudirman, Jepang ]
Satu group dengan yawara
Kei dining ini lokasinya jadi satu dengan yawara (sebelah tivi bakery), yang kebetulan memang satu group. Karena masa pandemi ini jadi dia belum sempet opening, hanya menerima order online saja.
Untuk menu online order hanya ada beberapa menu, aku pilih menu yang best sellernya aja, kebetulan ada promo buy 2 get 1, lumayan banget. Aku coba beberapa menu diantaranya :
-yakitori don 85k : kalau ini semacam teriyaki isinya ada beef yakitori dengan sauce manis, enakk dan gurih. Porsinya cukup banyak dan mengenyangkan
- tori katsu tama 65k (ini free, karena lg promo) : chi ken katsu dengan nasi putih, enak deh chicken katsunya, tebal, padat, gurih dan empuk
- chicken katsu sando 105k : ini sandwich khas jepang, isinya chicken katsu, enak banget ini, aku suka chicken katsunya padat, empuk dan kulitnya crunchy, rotinya juga enak
Well next time kalau restonya uda opening pasti bakal balik lagi kesiniHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4RARAI [ Pasar Minggu, Minuman ]
Creamy lattenya enak banget
Minuman yang lagi hits, punyanya artis nia ramadani. Aku belum pernah ke tempatnya langsung karena lagi pandemi gini, jadi aku beli melalui aplikasi gojek.Â
Pilihan menunya tidak terlalu banyak, aku beli beberapa minumannya, yaitu :Â
- earl grey boba : earl grey milk tea dengan brown sugar dan boba. Menurutku agak kemanisan sih ini, bobanya cukup kenyal, ok juga. Aku suka gelas packagingnya lucu.Â
- creamy coffee jelly latte : kalau ini lattenya super creamy, enak banget sih menurut aku, coffee jellynya juga enak, ga terlalu pahit, balance sama rasa lattenya.Â
- thai cheesy milk tea : ini juga enak, milk teanya manisnya pas, ada cream cheese di topingnya jadi agak gurih2 dikit. Enakk..ÂHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.