Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

11 Cafe Hits di Cibubur yang Nyaman dan Asyik

List Artikel
22 Juni 2023 | 0 Komentar

Kalau kamu tinggal di kawasan Cibubur, sangat mudah menemukan cafe hits di Cibubur dengan suasana tempat yang nyaman dan asyik. Kamu pun bisa memilih cafe hits di Cibubur dengan menu-menu hidangan spesial yang menggiurkan lidah untuk menemani kegiatan kamu. Suasana tempat yang cozy dan instagramable memungkinkan pengunjung bisa melakukan berbagai aktivitas sesuai dengan kebutuhannya. Sangat cocok untuk kamu yang ingin duduk tenang sambil menyelesaikan pekerjaan, atau sekadar mengobrol santai bersama teman-teman. Selain aktivitasnya yang bisa disesuaikan, tentu harga menunya bisa disesuaikan juga dengan budget kantong kamu. Nah, kamu pasti sudah penasaran di mana saja lokasi tempatnya. Langsung saja nih, PergiKuliner kasih rekomendasinya untuk kamu mengenai 11 cafe hits di Cibubur yang bisa menjadi spot nongkrong pilihanmu!

Foto Kore Cafe

Kore Cafe

Kota Wisata Cibubur, Ruko Commpark, Blok I No. 9 & 28
Jl. Canadian Brodway, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1681181954

Calling out anime lovers!! Ayok Merapat ke Kota Wisata Cibubur!🤩🤩

Buat tempatnya memang tidak terlalu luas, tapi tempatnya super kawaii deh🤭 banyak banget action figure dan poster dari karakter anime jepang, ada banyak board game, meeting room yang nyaman dan ada GAME ROOMnya! Kalian bisa sewa untuk main nitendo bareng sama temen temen disini!🤩

Foto Kenaya Eatery

Kenaya Eatery

Jl. Abdulrahman No. 72, Cibubur, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1501142076

Tempat Asik Buat Sunsetan Dan senjaan

View dari rooftopnya bikin betah banget, kalau cerah kita bisa ngeliat gunung pangrango & salak. Area kafe ini juga luas. Fasilitas cafe ini ada wifi, stop kontak, area parkir, mushollah, toilet bersih, dan smoking outdoor.

Foto Dusty Coffee

Dusty Coffee

Kota Wisata Cibubur, Ruko Madison Square, Blok SHC 1 No. 6
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

User tanpa foto profil

Coffee shop nyaman di Cibubur

Ambiencenya keren banget apalagi buat perokok dan ramean. Ruangannya yang semi-outdoor dan pilihan lagu yang asik bikin nongkrong disini lebih nyaman. Bicara rasa kopinya, enak banget dan salah satu yang paling enak yang pernah dicobain.

Foto Teras Rumah Nenek

Teras Rumah Nenek

Jl. Abdulrahman No. 46, Cibubur, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1645184726

Tempat Ngopi di Jaktim☕️

Salah satu tempat nongkrong yang ada di Cibubur, hidden gem sih ini karna ada di area rumah-rumah warga tapi tempatnya luas banget, suka ngadain live music juga kalo weekend. Disini juga ada selfphotostudio nya loh harganya juga murah.

Foto Kopi Nako

Kopi Nako

Kota Wisata Cibubur, Blok D No. 11
Jl. Wisata Utama, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1547133892

Yang Selalu Rame

Tempatnya asri dan luas, bikin betah lah pokoknya. Wifinya kenceng banget, pantes pada buka laptop disini. Pokoknya rekomen bgt kalo dateng ke Nako pagi2 yang ngga sehectic biasanya.

Foto SEATAP Coffee and Space

SEATAP Coffee and Space

Jl. Raya Lapangan Tembak No. 10, Cibubur, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1452953088

setiap sudut instagenic...

Pertama kali menginjakan kaki disini, mata saya langsung dimanjakan dengan penataan ruang yang sangat estetik. Tak hanya indoor, ruang outdoor dan semi outdoor nya pun engga kalah artistik. Semuanya dibuat seapik mungkin, sehingga terlihat sempurna.

Foto Divani's Boulangerie & Cafe

Divani's Boulangerie & Cafe

Perumahan Taman Kenari Nusantara
Jl. Perumahan Taman Kenari, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1571302129

Hidden Gems di Cibubur

Tempatnya tersembunyi banget, ga akan ngira kalo tempat ini ada di dalam perumahan. Tempatnya luas banget dan aesthetic sekali, jadi cocok buat yang mau nongkrong santai sambil foto ootd.

Foto Littlewood Coffee

Littlewood Coffee

Jl. Raya Ciangsana, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1664637270

Cafe Hutan di Tengah Cibubur

Pas sampai, vibesnya kerasa kaya bukan di Cibubur tapi semi-semi Bandung walau cuacanya tentu aja berbeda. Konsep bangunannya kaya bangunan bergaya jawa di pedesaan gitu, cocok banget sama lokasinya yang di tengah “hutan.”

Foto Honey Comb

Honey Comb

Kota Wisata Cibubur, Cluster Virginia, Blok L6 No. 10
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1500704503

The best cafe so far in Cibubur

Saya kesini bareng temen saya karena penasaran buat dateng ke kafe yg tempatnya lucu ini. Saya suka banget sama es krimnya, waffle-nya di dalam mangkuk gak keras jadi enak saat dikunyah. Overall pelayanan dan menunya memuaskan 👍🏻

Foto Fleudelys

Fleudelys

Kota Wisata Cibubur, Ruko Madison Square, Blok SHC1 No. 11
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1456722109

Makanannya Enak -Enak

Tempatnya spacious dan dari luar penuh lampu hias berwarna kuning seperti untaian rantai. Sementara bagian dalam cafe memakai lampu putih terang. Kursi-kursinya juga kece dan nyaman, overall di sini tempatnya kece.

Foto Fly The Wind Coffee

Fly The Wind Coffee

Kota Wisata Cibubur, Ruko Commpark, Blok D No. 31
Jl. Canadian Brodway, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1456722109

Cafe Asik

Setiap sudut cafe ini yang penuh dengan merchandise serba pilot dan kok saya merasa lagi diajak "jalan-jalan" ke negeri paman sam lewat merchandise yang ada disini. Lantai dua lebih homey dengan kursi dan desain mirip living room, pernak perniknya juga ngga kalah kece sama lantai satu.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?