Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

16 Tempat Ngopi di Bogor yang Nyaman untuk Santai

List Artikel
23 Juli 2022 | 0 Komentar

Tempat ngopi di Bogor selalu dicari saat ingin bersantai sejenak saat berlibur atau pada saat sedang ingin nongkrong bersama dengan teman-teman lainnya. Minuman kopi memang sangat cocok untuk dijadikan sebagai minuman untuk bersantai. Pasalnya minuman kopi memiliki efek yang menenangkan dan bisa melepaskan stres sehingga Teman Kuliner bisa terasa lebih santai. Saat ingin ngopi, tentu saja kedai kopi dan kafe menjadi pilihan yang tepat untuk didatangi. Kafe dan kedai kopi kebanyakan didesain dengan perabotan dan interior yang membuat para pengunjungnya merasa nyaman supaya mereka bisa betah berlama-lama. Selain minuman kopinya, beberapa tempat ngopi di Bogor juga ada yang menyajikan aneka makanan atau camilan pendamping minum kopi. Buat kamu yang mencari tempat ngopi di Bogor untuk bersantai dan nongkrong, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat yang bisa didatangi, yaitu: 

Foto Awal Mula

Awal Mula

Jl. Bina Marga II No. 5A, Bogor Timur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1631291023

NGOPI DI RUMAH JEPANG

Ke sini sekalian riset Kopi Awan, kopi susu dengan Salted Foam, sensasi minumnya seru, pas diaduk jadi creamy nyatu semua.Senang rasanya kalau banyak Coffee Shop yang develop produknya dengan keren. 😄⁣

Foto Nutrisi Cafe

Nutrisi Cafe

Jl. Achmad Adnawijaya (Pandu Raya) No. 97, Bogor Utara, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1456722109

Menu Baru, Enak & Menarik

Terakhir ada Latte yang tampil rapih dengan Latte art, kopinya bold tapi ngga bikin asam lambung naik, cocok ini buat jadi pelengkap breakfast atau pun brunch.Menu menarik lainnya ada Sepotong Ubi, sekilas mirip cookies tapi ini ubi kukus lembut.

Foto Kedai Kopi Handoko

Kedai Kopi Handoko

Jl. Kolonel Achmad Syam, Bogor Timur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1443635018

Aku suka banget kopi susunya!

Seating areanya di outdoor semua, spacious juga nih. Aku pesen koepsoe super 31k, wouw ini sih enak banget ya kopi susu tipical aku banget nih, light kopinya, creamy, milky dab manis. Suka banget!

Foto Tanmu Coffee

Tanmu Coffee

Jl. Pajajaran Indah V No. 38, Bogor Timur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1520900591

Coffeshop dengan outdoor yang aesthetic

Kalau dari segi taste, aku suka sama mocktail coffee mereka yaitu 'u smile i smile' (cold brew + asem lemon + asem dr kopi).Overall, worth to try + enak buat nongkrong apalagi yang suka outdoor / smoking area.

Foto STUCO Coffee

STUCO Coffee

Jl. Cidokom No. 8, Puncak, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1456722109

Stuco at Citeko Hills, Ngopi Rasa Piknik

Spot paling asyik di area taman depan, sebuah kursi tembok panjang menghadap bukit pertanian.Orderan saya tentu saja Shakera, cold brew dengan perpaduan orange segar dan menu berat Beef Sambal Matah yang sayang banget kalau dilewatkan.

Foto Hagu Coffee & Space

Hagu Coffee & Space

Jl. Sancang No. 22A, Bogor Tengah, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1456722109

Super Duper Asyik Buat Nongkrong

Cafe Latte paling pas buat ngopi di tengah hari, tersaji cantik dalam cup dengan tatakan bertuliskan kata Hagu, Latte art juga mempercantik minuman yang cukup bold ini.

Foto Raindear Coffee & Kitchen

Raindear Coffee & Kitchen

Jl. Bina Marga I No. 7, Bogor Timur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1500271852

Kedai.Kopi Cantik.& Affordable

Aku duduk di area indoor yang atap kaca. Pas hujan, beneran cantik banget & musiknya jazz. Ambiencenya oke banget buat mood booster ❤️❤️❤️Japanese Ice Coffee (IDR 45k)
Aku pilih beans yang aprikot. Esnya segar dan ada sedikit hint rasa aprikotnya.

Foto Labuan Senja

Labuan Senja

Jl. Achmad Sobana (Bangbarung Raya) No. 36, Bogor Utara, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1473605196

Good place, good foods in Bogor👌🏻

cafe yang satu ini vibesnya enaak banget tenang banget untuk kerja atau belajar. Untuk minumannya, kita pesan beberapa minuman; Iced Irish Coffee, enak, manisnya berasa, gak terlalu creamy. Aku suka sih, gelasnya juga besar👌🏻 Minuman lainnya juga macem2. Suka banget sih disini.

Foto Lili Seduh Saji

Lili Seduh Saji

Jl. Taman Malabar No. 5, Bogor Tengah, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1473910227

Coffee Shop Mungil yang Tersembunyi

Tempatnya tenang banget dan sejuk, dibawah pohon buah tin yang rindang kalian dijamin nyaman berlama-lama disini. Gue suka minuman disini, baristanya pun product knowledgenya bagus. Overall aku suka tempatnya yang nyaman dan nggak banyak orang.

Foto Tsuin Coffee

Tsuin Coffee

Jl. Achmad Sobana (Bangbarung Raya) No. 7A, Bogor Utara, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1539615036

One of The Best in Bogor

Pertama kali banget ke coffee shop ini. Ambiencenya nyaman, saya lbh prefer di indoor, terlihat luas, bersih, juga ga berisik.Tsuin Iced Coffee: ini es kopi susu ala Tsuin yg menurutku enak. Kopinya ga terlalu bold dan enjoyable, level manisnya bisa customize.

Foto Bikin Kopi

Bikin Kopi

Jl. Sangga Buana No. 4, Bogor Tengah, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1456722109

Outdoornya Luas Banget

Kalo indoor konsepnya simple dan nyaman, coffee bar sekaligus kasir juga cukup besar mengisi sudut area indoor. Pilihan minuman kopinya cukup variatif, manual brew dan japanese-nya cukup enak.

Foto Seahorse Coffee

Seahorse Coffee

Jl. Kolonel Achmad Syam (Dekat Perumahan Baranangsiang Indah), Kecamatan Bogor Timur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1538443092

Naturally Huge Cafe

Untuk minumannya aku mencoba yg Salted Caramel dan Matcha Latte. Menurutku enak sih.. Creamynya dapet dengan rasa kopi dan matchanya pun terasa kuat juga. Enak.Overall, dengan tempat yang gede dan terbuka. Sebenarnya nyaman untuk nugas bareng atau diskusi bersama membicarakan sesuatu.

Foto Seribu Pagi

Seribu Pagi

Jl. Bina Marga No. 9A, Bogor Timur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1539615036

A Thousand Morning

Order “Sunrise” dan “Sunset”. 2 jenis kopi mereka ini perbedaannya hanya kadar espresso. Sunrise utk yg lebih bold dan strong. Rasanya cocok sama selera saya dan manisnya pas. Pelayanannya baik dan ramah.

Foto Kopitagram

Kopitagram

Jl. Malabar Ujung No. 1, Bogor Tengah, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1541459991

Tempat ngupi Instagramable

V60 nya enak sesuai dengan rekomendasi baristanya. Kentangnya juga enak...

Foto Anthology Coffee and Tea

Anthology Coffee and Tea

Sentul City, Danau Teratai
Jl. MH. Thamrin, Sentul, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1461517910

NICE PLACE!

Satu lagi mesen Hot Cappuccino, cukup bold dan manis, enak juga!

Foto Baked & Brewed Coffee and Kitchen

Baked & Brewed Coffee and Kitchen

Colonial Building
Jl. Salak No. 6, Bogor Tengah, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1432822778

Lebih asri & sejuk...

Gw coba Cappucinonya. Kebetulan bean yang dipakai itu Temanggung, rasanya enak & pas dilidah tidak terlalu strong ada sedikit manisnya walaupun lebih dominan pahitnya...

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?