Menikmati masakan Italia di tengah kota mungkin sudah biasa, tapi kalau menyantap masakan Italia ditemani pemandangan asri khas Bogor pasti masih sangat jarang. Nyatanya, kalau kamu ingin merasakannya bisa langsung datang ke restoran masakan Italia di Bogor nih. Restoran Italia di Bogor menyuguhkan suasana yang indah dan sejuk jauh dari kebisingan kota. Pilihan menu masakan Italia disini terbilang cukup beragam. Mulai dari pizza sampai aneka jenis pasta seperti spaghetti dan ravioli. Bahkan buat kamu yang ingin mencoba sensasi pizza kayu bakar yang unik dan hanya di restoran masakan Italia di Bogor. Aroma yang khas langsung menyeruak sedap karena dipanggang menggunakan kayu. Pas banget buat menemani santap seru kamu selama di Bogor bersama sanak keluarga. Buat yang masih bingung dimana saja sih lokasinya kalau ingin menikmatai masakan Italia di Bogor, Tim PergiKuliner bakal kasih tau info selengkapnya. Inilah 13 masakan Italia di Bogor yang wajib kamu coba saat liburan ke kota hujan Bogor!
B'Steak Grill & Pancake
Jl. Pajajaran Indah V No. 45, Bogor Timur, Bogor
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Superb Location & Food!
Scampi Aglio Olio (49k) Aku shock banget karna ini enak super enak banget udangnya gede2 fresh dan ngk kematengan masaknya porsinya jumbo menurut aku dan gak terlalu berminyak.
Bombastis
BIANCA PIZZA, ini basednya saus bechamel, tapi super tipis sausnya. Ada pastrami & black olive. Fav! Ada juga smoked beef. SUKA BANGET SAMA PIZZA DOUGHNYAAAA. Apalagi bagian pinggirannya, crunchy berasa kaya sourdough HAHA
The Lake House - Pesona Alam Sedayu Resort & Spa
Pesona Alam Sedayu Resort & Spa
Jl. Taman Safari No. 101, Puncak, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Super pewee!!
Pizza nya pesen yang regular supereme, ini keju semuaaa, keju nya mayan tebel. Dan garing pizza nya. Pelayanannya cepet dan mba nya ramah semua walaupun rame ;)
Finch Coffee & Kitchen
Sentul City, Taman Budaya Sentul
Jl. Siliwangi No. 1, Sentul, Bogor
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Salah satu tempat favoritku!
Bacon Cream Ravioli. Seperti namanya, ini jenis pasta ravioli dimasak pake garlic cream sauce + beef bacon. Sausnya creamy banget, flavorful, gurih, dan konsistensi nya thick banget, enak! Ravioli nya juga al dente. Porsinya menurutku sedikit, tapi cukup mengenyangkan. 8/10
Tsuin Coffee
Jl. Achmad Sobana (Bangbarung Raya) No. 7A, Bogor Utara, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Nice Coffee Shop!
Fettucine Carbonara (IDR 55,000)
Enak! Creamy tapi gak mahteh, topping Smoked Beef dan Mushroomnya juga melimpah. Recommended lagi!
Summer Vibes di Kota Hujan
Cheese Pizza.
Sebetulnya yang direkomendasikan pizza tutupnya, tapi karena lagi pengen banget yang cheesy jadi pesan yang ini. Dengan thin crust, topping keju yang cukup melimpah bikin melaju buat ngunyah, enak.
good place
Great Venue with such a Nice Ambiance in Bogor. Order spaghetti carbonara dan enak! so creamy dan pas rasa kejunya. ada smoke beefnya juga.
Fire Grill & Bar - Royal Tulip Gunung Geulis
Royal Tulip Gunung Geulis, Lantai 3
Jl. Pasir Angin, Puncak, Bogor
Di atas Rp. 200.000 /orang
BESTTTTT Pizzanya
BBQ Pizza (140k++) Pizza kayu api ini rasanya Enak banget, toppingnya tebel, saos pizzanya tuh enak banget deh. Sampe pesen 2 porsi pizza ini, yang awalnya mau pesen pizza dg topping beda akhirnya pesen ini lagii. Recommended!
Pepperoni Pizza
PIZZA TERENAKKK! Pepperoni Pizza (IDR 90,000), Doughnya gak ketebelan gak ketipisan dan teksturnya lembut dan kenyal, Kejunya melted dan chewy, topping Pepperoninya banyak. Per porsi terdiri dari 6 slices. A MUST VISIT IN BOGOR!
Ini Baru Hidden Gem !
Pesanan saya ravioli chicken yang cukup creamy, tekstur ravioli juga lembut dengan isian minced chicken cukup padat dan enak.
Calzone-nya Mantap
Pesan Pepperoni dan Classico (150k) karena sedang ada promo, dua loyang pizza medium plus satu liter soft drink, worth it banget.
Pizza dough agak tipis tapi lembut, topping royal melimpah.
Duke & Duchess
Jl. Achmad Adnawijaya (Pandu Raya) No. 132, Bogor Utara, Bogor
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Fine Dining Pertama di Bogor
Brisket On Aglio Olio (80k) pesanan teman juga oke banget, wangi basil dan oil membalut spaghetti yang matang al dente, beberapa potong brisket tender dan juicy yang lagi lagi sudah dimasak selama 5 jam juga dijadikan topping.
Fleudelys
Kota Wisata Cibubur, Ruko Madison Square, Blok SHC1 No. 11
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Makanannya Enak -Enak
Spaghettinya al dente dan sauce-nya omg pedas dan enak. Sepertinya bolognese sauce-nya homemade,pedasnya dari cabe rawit dan dory berbalut tepung yang juga sebagai garnish-nya enak,ngga benyek dan ngga bau.