12 Coffee Shop di Bandung yang Buka di Pagi Hari

29 Agustus 2023 | 0 Komentar
Kebiasaan meminum kopi di pagi hari sepertinya sudah menjadi tradisi banyak orang, terutama untuk yang bekerja di pagi hari ini. Minum kopi di pagi hari memang memberi dampak besar seperti menghilangkan rasa kantuk hingga menjadi mood booster bagi siapa saja yang meminumnya. Biasanya, pra pekerja menikmati kopi di rumah atau sekedar mampir ke tempat ngopi. Entah sekedar menikmati secangkir kopi sambil membaca berita pagi hari atau membeli secara take away untuk di minum di kantor. Tak jarang ada juga lho karena sudah buka di pagi hari, tempat-tempat ngopi ini bisa dijadikan tempat meeting apalagi untuk kalian yang bosan meeting dengan suasana kantor. Tak melulu soal kopi, coffee shop ini menyajikan beberapa menu non coffee, kudapan kecil, hingga makanan dengan porsi besar. Nah, berikut ini telah dirangkum 12 coffee shop di Bandung yang buka sedari pagi. Pilihannya pun beragam dan tersebar di berbagai sudut kota kembang ini. Buat kamu nih yang belum tahu coffee shop mana saja sih yang sudah buka di pagi hari, berikut adalah ulasannya. 

Tanulo Coffee

Jl. Mekar Utama I No. 32, Mekar Wangi, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Cafe Bagus di Mekarwangi

Tempatnya bagus, instagramable dengan warna dominan abu-abu, banyak tanamannya juga. Minumnya hot cappuccino, kopinya ngga terlalu strong, pas, rasanya udah manis dari susu, tapi mimin lagi pengen yang lebih manis jadi minta tambahan simple syrup.

Masagi Koffee

Jl. Gunung Kareumbi No. 1B, Ciumbuleuit, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Moyan~

padahal baru jam 9 pagi lhoo saat gue ke sini, tapi sudah aramai oleh para pesepeda beserta teman-temanya, para keluarga yang mungkin sudah mem-booking untuk acara mereka.

Miluyu Coffee Lounge

Jl. Dipatiukur No. 11, Dipatiukur, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Morning Coffee

Cafe di bilangan Dipatiukur ini menurut saya cukup nyaman untuk ngopi di pagi hari maupun di sore hingga malam hari. Berlaku promo PANG! dari pukul 08.00-10.00 dimana beberapa menu kopi panas hanya dibanderol 10K saja.

Mago Coffee

Jl. Bengawan No. 64, Riau, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Mini Coffee Shop

Ngopi dengan 10k di-jam tertentu, pastinya pagi, tapi tanya kafe-nya aja untuk jam yg lebih jelas & masih berlaku/tidaknya. Kopinya enak, walaupun harganya murah tapi tidak menurunkan kualitas.

My Kopi-O! - Hay Bandung

Hay Bandung
Jl. Trunojoyo No. 19, Trunojoyo, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Di minggu pagi

Senangnya Minggu pagi udah bisa nongki di @mykopiobandung . Dengan suasana yg bener-bener matahari terik tapi ga panas. Ditemani dengan menu favoritnya Onde-onde dan cobain menu unik Minumannya yg namanya Wonderland.

Yumaju Coffee

Jl. Maulana Yusuf No. 10, Trunojoyo, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Nongki rada sempi

Aku memilih yang indoor karena mau sambil ngerjain sesuatu. Coffee shop ini sudah buka dari jam 7 pagi lhoh. Aku pesen yang iced butterscotch.

de.u Coffee

Jl. Dipatiukur No. 23, Dipatiukur, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Buka Dari Pagi!

Pas kesini masih jam setengah 9 pagi dan coffee shop nya udah rame, banyak yang abis sepedahan terus sarapan disini.

One Eighty Coffee and Music

Jl. Ganeca No. 3, Dago Bawah, Bandung

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Great Place for Good Food and Coffee

Picollo Latte di sini punya aroma coffee yang mild, low acid, dan body yang cukup bold. Tp semuanya balance ama komposisi hot milk-nya.

Bahagia Kopi

Jl. Banda No. 8, Banda, Riau, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Ngopi pagi

Di tempat ini ada promo ngopi pagi sampai jam 10.00 hanya bayar kopi 10.000 rupiah saja lhoh. Aku pesen yang mochacino sama roti asin. Roti asinnya semacam sandwich gitu.

Warung Kopi Purnama

Jl. Alkateri No. 22, Banceuy, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Salah satu kopi otentik di Bandung

Kopinya enak! bahkan saya minta susu di pisah agar tidak kemanisan.. Rasanya otentik masih seperti jaman saya kecil menikmati kopi Bandung

Kopi Toko Djawa

Jl. Braga No. 81, Braga, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Weekend ngopi

Untuk aku yang gaterlalu suka kopi. Kopi disini menurutku enaaaaak! Rasanya jugaa pas. Donatnya juga enak, meskipun kalo lama dimakan cokelatnya cepet keras, but aku tetep suka sih. Pas banget untuk peneman minum kopinya🤩

Layung Coffee

Jl. Golf Raya No. A3, Arcamanik, Bandung

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Coffee Shop Terniat!!!!

Kopi susunya tipe manis creamy, kopinya ga begitu strong, aku syukaa! Nilai plus disini tuh makanan dan minumannya udah include pajak & service, platting makanan estetikkk dan enak semua. Dan banyak colokan

Topik artikel ini: