16 Tempat Makan di Menteng yang Jadi Incaran Banyak Orang

18 Juli 2019 | 0 Komentar
Hunting tempat makan di Menteng menjadi salah satu aktivitas kuliner yang cukup disukai oleh warga sekitaran Jakarta Pusat. Tak heran ya, pasalnya aneka makanan yang tersaji di deretan tempat makan di Menteng ini tergolong enak dan cukup lengkap. Menu makanan dengan harga yang murah pun juga banyak tersedia di sini. Tak hanya dari segi kelengkapan menunya saja ya, ternyata beberapa tempat makan di Menteng ini memang sudah cukup terkenal dan bahkan menjadi favorit sebagian besar warga Jakarta lho. Ada beberapa macam jenis makanan yang seringkali tersaji di deretan tempat makan di Menteng ini, mulai dari masakan Nusantara, masakan Barat, masakan Jepang, masakan China, Italia, hingga masakan Hawai. Cukup lengkap kan pilihan menu makanan yang ada di beberapa restoran Menteng ini?
Jadi, buat kamu yang berdomisili di daerah Jakarta Pusat dan butuh rekomendasi makanan yang enak, jangan berpikir lama ya, langsung saja kunjungi salah satu dari beberapa tempat makan di Menteng yang jadi incaran banyak orang berikut ini!

Plataran

Jl. HOS Cokroaminoto No. 42, Menteng, Jakarta Pusat

Di atas Rp. 200.000 /orang

Indonesian Heritage Fine Dining

Pindang Serani:
Originally a humble home-cooking dish from the northern coast of Central Java, elevated to a fine-dining dish with the use of salmon instead of milkfish. The slightly sour and spicy broth perfectly cut the fatty salmon.

Bunga Rampai

Jl. Teuku Cik Ditiro No. 46, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Restoran Mevvah khas Indonesia

Tahu Telor: Tahu telur digoreng dan dibuat bentuk meninggi. Saat akan disajikan, baru dituang dgn kecap manis dan dihancurkan. Tahu telurnya enakkk dan kesukaan saya nih. Garing, renyah, tahu telurnya berpadu sempurna dgn kecap dan sayuran.

Seribu Rasa

Jl. H. Agus Salim No. 128, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Semuanya Enak

Mereka menyediakan berbagai menu makananan, mulai dari Indonesian sampai mancanegara.
Binjai Fried Chicken:
Ini sebenarnya seperti ayam goreng pada umumnya cuma dikasih saus asam manis ala Binjai. Rasanya enak dan dagingnya empuk.

Clovia - Mercure Jakarta Sabang

Mercure Jakarta Sabang
Jl. H. Agus Salim No. 11, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

menu Ramadhan ala Moroko...

Biryani Rice. Tampil dengan warna kuning cerah dengan potongan kacang mete dan daging kambing yang melimpah. Tekstur nasi biryaninya sangat khas, isian daging kambingnya empuk dan engga bau sama sekali. Rasanya gurih, kaya rempah dan ada sensasi kriuk-kriuk dari si kacang mete nya.

Kaum

Jl. Dr. Kusuma Atmaja No. 77 - 79, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Otentik Indonesian Resto

Nasi Goreng Tempe Asap (90K)
Porsinya bisa untuk berdua, banyak lho guys! Mungkin karena byk jg org bule yg makan ke sini jd porsinya besar. Nasgornya Doct suka, kaya akan bumbu rempah khas Indo, wangi, pulen, pas di lidah! Kerupuk n sate tempenya juga enak banget!

Honu Central

Jl. H. Agus Salim No. 60, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Swish, Poke bowl mirip Chirasi Don

Swish: isian topping nya salmon, tuna, avocado, pumpkin seed, salad pake sushi rice ukuran Regular yang pas porsinya buat makan siang.
Rasanya seger karena pake Miso Lemon sauce...gw sih sukaaaa bangettt...

Pardon My French

Jl. KH Wahid Hasyim No. 154 - 156, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Japanese French Cuisine

Crispy Pork Knuckle : Pork Knuckle ya enak, lembut, kulitnya garing, disiram pake Japanese Onion Sauce yang manis2 gitu..untuk 2 komponen ini aku suka sih, cuma mashed potato nya kalau lebih kering sedikit dan lebih pekat, kayaknya bakal lebih enak.

Bakso Kemon

Jl. H. Agus Salim No. 60, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Salah Satu Bakso Favorit

Bakso Tumpeng Jumbo, dibuat dari 1 kg daging sapi asli, bisa untuk disantap beramai-ramai, sharing sampai 10 orang, seru. Kuah bakso disini pun sukses bikin saya ketagihan, kuah originalnya sedap, kalau mau sensasi lain, ada kuah soto dan kuah gulai yang bisa dipilih sesuai selera.

Yabai Izakaya

De Ritz Building, Lantai Ground
Jl. HOS Cokroaminoto No. 91, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Menunya Enak Enak

Salmon Truffle Cream Udon (88k), pas datang, wangiii, creamnya pas, salmonnya ngga bau amis, truffle creamnya juga pas ngga terlalu strong, onsen egg dan tobiko menghiasi udonnya. Saya suka udonnya lembut, mirip long macaroni, porsinya juga banyak

91st Street

The Akmani Hotel, Lantai 1
Jl. KH Wahid Hasyim No. 91, Menteng, Jakarta Pusat

Di atas Rp. 200.000 /orang

Restoran Italia Casual Dan Ciamik

Salami Pizza: Dari segi rasa pizza ini cukup enak. Kematangan pizzanya cukup bagus, denga ketipisan yang pas, texturenya moist dan sedikit garing. Beef salami dan keju mozzarelanya enak banget, terasa gurih dan cukup nendang. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!

Maple & Oak

De Ritz Building, Lantai Ground
Jl. HOS Cokroaminoto No. 91, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Delicious brunch

Croque Monsieur:
Wow..sebagai penyuka keju, rasanya sangat cocok disaya. Very cheesy. Melted.
Isinya ada beef pastrami, mozzarella didalam roti. Terus terakhir ditutup sama melted cheese. Disajikan dg kentang goreng. Hmm... enaknya.

Dope Burger & Co.

Jl. Teuku Cik Ditiro No. 25, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Burger Lezat & Terjangkau

All American (IDR 75k): Burger ini menggunakan caramelized onion sehingga rasanya sedikit lebih manis ketimbang Hot Chick. Porsi nya juga nggak kalah besar dan beef patty nya empuk dengan bumbu yang meresap ke dalam daging. Rasa daging nya juga sangat terasa dan nggak kalah endeus.

Subshack

Jl. HOS Cokroaminoto No. 94 (Lantai 2), Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Paket Berdua

Aku coba pizza nya. Pizzanya untuk aku sih bisa buat berdua, bentuknya persegi panjang dan di cut jadi 8 slice gt. Untuk toppingnya banyak banget, beef baconnya nggk yang dikeringin gt. Tapi tetep enak sih, mozarella dan jamurnya juga banyak banget.

Claypot Popo

Jl. H. Agus Salim No. 23B, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Misua Tahur Telur Asinnya Juara!

Misua Tahu Telur Asi: Misua nya emang juara sih, lembut banget, tahunya crispy di luar tapi lembut di dalamnya, porsinya banyak, telur asinnya berasa bgt pokoknya. Makannya lebih enak ditambah sambel biar gak terlalu enek tp ttp aja emang enak banget 😂

Tesate

Jl. Dr. GSSJ Ratulangi No. 39, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Satenya favorit bgt! ❤️

Kalo ke tesate tuh ga boleh ngelewatin satenya! Wajiibb bgt pesen sate, hahaha..
Soalnya satenya enak bgt dan kesukaan keluargaku..
Bumbu ama dagingnya semuanya enak, jd pesen sate aja senengnya uda setengah mati. Hahahaha.. lebai tp emang enak, sukaa bgt

Aromanis

Jl. Johar No. 1, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Makan Besar Keluarga

Nasi Ijo Royo-Royo: rasa nasinya sebenernya lebih mirip kayak nasi uduk terus dia porsinya gede banget bisa buat ber2. Udah dapet tempe orek, ayam goreng sambel matah, sayur asem, bakwan jagung. Sayur asem sama bakwan jagung nya sih enak! Sampe nambah seporsi.

Topik artikel ini: